Mahfud MD Buka Suara Soal Janji Prabowo Berantas Korupsi : Serius Itu, Bukan Omon-omon

Kamis, 07 November 2024 | 09:26 WIB
Mahfud MD Buka Suara Soal Janji Prabowo Berantas Korupsi : Serius Itu, Bukan Omon-omon
Eks Menkopolhukam Mahfud MD. [Suara.com/Bagaskara]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Presiden Prabowo Subianto bertekad untuk memimpin Indonesia yang bersih. Pihaknya mengajak semuanya untuk Bersatu membangun Indonesia, sedangkan yang tidak mau bekerja dipersilahkan untuk minggir.

Hal ini disampaikan Prabowo saat pidato dalam Gerakan Solidaritas Nasional (GSN) di Indonesia Arena, Kompleks Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta Pusat, Sabtu (2/11/24).

Pernyataan tersebut sempat menumbuhkan banyak spekulasi. Ada yang percaya dengan ketegasan Prabowo, namun tidak sedikit juga yang meragukan, bahkan menganggap itu hanya omon-omon.

Menanggapi hal ini, Mahfud MD justru percaya dengan Prabowo dan tidak menganggap hal itu sebuah omon-omon saja.

“Menurut saya bukan omon-omon, serius kan,” sebut Mahfud, dikutip dari youtubenya, Rabu (6/11/24).

Menurut Mahfud jika dilihat dari cara berbicara Prabowo didepan publik dan intonasi bicaranya, hal yang diungkapkan sangatlah serius.

“Kalau dari pidatonya itu kan serius dia,” ucapnya.

“Orang berpura-pura itukan kelihatan ya, dari latar belakangnya, setting situasinya,” tambahnya.

Mahfud mengatakan jika perihal pemberantasan korupsi hingga penegakan hukum, Prabowo selalu serius dan tidak main-main.

Baca Juga: Mahfud MD: Permainan Mafia Hukum Saat Ini Mirip Orba, Jabatan Penting Aja Dibeli

Semuanya dilakukan untuk membuat pemerintahan yang sehat dan menomorsatukan kesejahteraan rakyat.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI