Anggota Kabinet Prabowo Bakal Pakai Mobil Maung, Begini Teknisnya

Rabu, 30 Oktober 2024 | 14:40 WIB
Anggota Kabinet Prabowo Bakal Pakai Mobil Maung, Begini Teknisnya
Maung MV3 buatan Pindad membawa Presiden Prabowo Subianto di Jakarta pada Oktober 2024. [Antara]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Kepala Kantor Komunikasi Kepresidenan, Hasan Nasbi, memastikan penggunaan Maung buatan Pindad sebagai mobil dinas akan diperuntukan untuk seluruh anggota Kabinet Merah Putih. Hal tersebut sesuai dengan keinginan Presiden Prabowo Subianto.

"Pokoknya yang di lingkungan anggota kabinet disuruh pakai itu. Termasuk kepala badan juga," kata Hasan di kompleks Istana Kepresidenan Jakarta, Rabu (30/10/2024).

Hasan mengaku belum mengetahui detail tipe Maung yang akan dijadikan mobil dinas untuk anggota kabinet. Termasuk menyoal anggaran dan kebutuhan total unit Maung. Ia menyampaikan hal tersebut masih perlu perencanaan.

"Detailnya tentu bukan di saya, saya tentu gak ngerti detailnya. Pasti ada Kementerian Sekretaris Negara yang ngurus itu sama Kementerian Keuangan," kata Hasan.

Baca Juga: Prabowo Lawatan Perdana Ke Brasil dan Peru, Gibran Jadi Plt Presiden

Instruksi Prabowo

Presiden Prabowo ternyata sudah berulang kali menyampaikan kepada jajaran menteri untuk menggunakan Maung sebagai kendaraan dinas para anggota Kabinet Merah Putih.

Menteri Ekonomi Kreatif, Teuku Riefky Harsya menyampaikan Prabowo menekankan penggunaan mobil buatan Pindad dalam beberapa kesempatan, mulai dari agenda di Jakarta hingga terbaru di kegiatan retreat di Akademi Militer, Magelang, Jawa Tengah.

"Iya. Jadi sudah berulang kali beliau sampaikan baik pada saat di Istana, saat di Magelang, beberapa rapat koordinasi perdana. Kemudian waktu di Magelang juga disampaikan lagi. Kita semua para menteri ya siap begitu mobil itu ada kami siap gunakan," kata Riefky kepada wartawan, Rabu (30/10/2024).

Riefky memastikan para anggota kabinet tentu siap menggunakan Maung sebagai mobil dinas. Tetapi sejauh ini belum ada arahan lebih lanjut mengenai tipe Maung yang akan diperuntukan buat para pejabat negara. Menurut Riefky, Maung yang diperuntukam untuk menteri tipe yang berbeda dari mobil kepresidenan yang digunakan Prabowo, yakni Maung MV3 Garuda Limousine.

Baca Juga: Bos BRI Soal Rencana Prabowo Hapus Kredit Macet UMKM: Sudah Ditunggu-tunggu!

"Kita belum tahu yang mana, maksudnya spesifiknya seperti apa. Cumanya katanya pokoknya Maung," ujar Riefky.

Sebelumnya, Menteri Sekretaris Negara Prasetyo Hadi menjelaskan alasan dari rencana Prabowo yanng ingin mengganti mobil dinas menteri dengan mobil produksi lokal buatan Pindad.

"Maung ini adalah beliau ingin semangatnya itu kita harus punya mobil buatan sendiri, gitu. Enggak ada juga yang perlu diramaikan apa ya ramein. Doain aja doain biar Pindad bisa segera produksi kualitas yang baik," kata Prasetyo.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI