Bahas Kebijakan Subsidi, Prabowo Panggil Menteri-menteri Ini ke Istana

Rabu, 30 Oktober 2024 | 14:14 WIB
Bahas Kebijakan Subsidi, Prabowo Panggil Menteri-menteri Ini ke Istana
Menko Pemberdayaan Masyarakat Muhaimin Iskandar. (Suara.com/Novian)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Presiden RI Prabowo Subianto memanggil sejumlah menteri dan anggota Kabinet Merah Putih ke Istana Kepresidenan Jakarta. Pemanggilan tersebut guna mengikuti agenda rapat terbatas mengenai kebijakan subsidi.

Salah satu yang terpantau hadir adalah Menteri Desa dan Pembangunan Daerah Tertinggal Yandri Susanto. Ia mengonfirmasi kehadirannya ke Istana untuk rapat membahas tentang kebijakan subsidi.

"Kalau Kemendes itu ada subsisdi BLT melalui dana desa. Jadi ini mungkin dikoordinasikan isinya apa nanti saya mau ikut dulu," kata Yandri di kompleks Istana Kepresidenan Jakarta, Rabu (30/10/2024).

Menteri Perdagangan Budi Santoso juga menyatakan hal serupa mengenai agenda rapat terbatas siang ini.

Baca Juga: Wamenkeu Sebut Prabowo Bakal Lindungi Pejabat Pertamina dan PLN dari Jerat Hukum: Jangan Asal Ciduk!

"Terkait subsidi ya. Tapi saya belum tahu," ujarnya.

Selain Yandri dan Budi, terpantau sejumlah menteri lain yang hadir pada siang ini, di antaranya Menko Perekomian Airlangga Hartarto, Menko Pemberdayaan Masyarakat Muhaimin Iskandar.

Kemudian Menteri Keuangan Sri Mulyani, Menteri Perindustrian Agus Gumiwang, Menteri Ketenagakerjaan Yassierli, Menteri Sosial Syaifullah Yusuf, dan Kepala Badan Percepatan Pengentasan Kemiskinan Budiman Sudjatmiko.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI