Adapun Calon Gubernur Jakarta nomor urut 3 Pramono Anung mengatakan perlu adanya promosi yang lebih kuat dan perbaikan pemasaran untuk meningkatkan kembali pamor Pasar Tanah Abang.
Ia menjabarkan setidaknya ada tiga program yang akan dilakukan, yakni memperkuat promosi produk lokal agar bisa bertarung dan bersaing di global.
Selanjutnya, memberikan pelatihan kepada pedagang soal pengemasan dan pemasaran dan memperkuat permodalan bagi para pedagang Pasar Tanah Abang.
"Kami telah menyiapkan Rp300 miliar untuk membantu permodalan bagi para pedagang yang ada di Tanah Abang, terutama untuk pedagang menengah ke bawah," kata pasangan Cawagub Rano Karno itu. (Antara)