Gosip Perpisahan Meghan dan Harry jadi Perbincangan Hangat di California

Bella Suara.Com
Kamis, 24 Oktober 2024 | 16:14 WIB
Gosip Perpisahan Meghan dan Harry jadi Perbincangan Hangat di California
Meghan Markle dan Pangeran Harry (twitter/@RoyalFamily)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Namun, rumor mengenai Meghan yang tengah menulis memoar pribadinya mulai beredar, dipicu oleh pernyataannya dalam sebuah wawancara dua tahun lalu, di mana dia mengisyaratkan bahwa dia memiliki jurnal selama masa tugasnya di Kerajaan. Jennie Bond, mantan koresponden kerajaan BBC, menyatakan bahwa jurnal tersebut bisa menjadi "senjata" potensial di tangan Meghan jika suatu saat dia merasa perlu untuk membalas dendam.

"Sangat wajar jika jurnal yang dia sebutkan akan tetap menjadi senjata potensial yang bisa digunakannya jika dia merasa perlu mencari semacam balas dendam," kata Bond kepada OK!.

"Namun, dia telah berperilaku dengan kebijaksanaan dan martabat sejak wawancara dengan Oprah dan serial dokumenter tersebut. Saya rasa dia lebih fokus ke depan, bukan ke belakang, dan sedang melanjutkan hidupnya." lanjutnya.

Keberadaan jurnal tersebut, yang ditinggalkan di Windsor, juga menjadi sorotan. Meghan telah menyebutkan beberapa kali dalam dua tahun terakhir bahwa dia menyimpan jurnal, dan banyak pihak berspekulasi bahwa Meghan bisa saja menuliskan memoar yang dapat mengungkap lebih banyak rahasia tentang kehidupannya di dalam keluarga kerajaan.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI