Suara.com - Nama Aris Marsudiyanto tengan mencuri perhatian usai dilantik jadi Kepala Badan Pengendalian Pembangunan dan Investigasi Khusus. Bagi yang ingin mengenal sosoknya, berikut ini profil Aris Marsudiyanto.
Seperti diketahui bahwa Presiden Prabowo Subianto telah resmi mengumumkan daftar anggota Kabinet Merah Putih periode 2024-2024. Salah satu nama yang masuk dalam daftar kabinet tersebut yaitu Aris Marsudiyanto.
Pengangkatan Aris Marsudiyanto sebagai Kepala Badan Pengendalian Pembangunan dan Investigasi Khusus ini sesuai dengan Keputusan Presiden RI No 138-P Tahun 2024 tentang Pengangkatan Kepala Badan Pengendalian Pembangunan dan Investigasi Khusus.
Aris Marsudiyanto ini bisa dibilang salah satu orang terdekat Presiden Prabowo, khususnya saat masa-masa Prabowo jadi cawapres 2009, capres 2014, hingga capres 2024. Nah bagi yang ingin mengenalnya, berikut ini profil Aris Marsudiyanto.
Baca Juga: Deretan Aktivis Ini Dulu Kritis Dan Bersuara Lantang, Kini Bergabung Dengan Kabinet Prabowo
Profil Aris Marsudiyanto
Aries Marsudiyanto merupakan sosok pria yang tergabung sebagai kader Partai Gerindra. Ia juga salah satu loyalis Presiden Prabowo. Aries tercatat pernah menikah dengan Lia Waroka. Namun mereka bercerai tahun 2006 setelah Lia melahirkan anak.
Untuk pendidikannya, Ars merupakan lulusan Akmil (Akademi Militer) tahun 1992. Aris diketahui satu Angkatan dengan KSAD Jend. TNI Maruli Simanjuntak. Aries ini bukanlah sosok kaleng-kaleng. Ia merupakan eks anggota Kopassus, satuan elite TNI AD.
Mengenai perjalanan kariernya, pada Pemilu 2024 Aris juga menjabat sebagai Ketua Badan Pemenangan Pemilu (Bappilu). Aries juga menjabat sebagai CEO di salah satu perusahaan Prabowo. Aries memang sudah lama dekat dengan Prabowo.
Pada Pemuli 2019, Aris mendirikan Gerakan Nasional Cinta Prabowo (GNCP). Pada tahun 2020 saat pandemi melanda, Aries menjabat sebagai ketua GNCP. Pada Pilpres 2024, Aries juga habis-habisan mendukung Prabowo.
Baca Juga: Kabinet Prabowo Empat Hari Digembleng di Akmil Magelang, Istana: Bukan Ospek
Bisa dibilang, Aris ini menjadi semacam perisai untuk memblokir isu-isu negatif terkait Prabowo. Aries juga cukup aktif memberikan klarifikasi terkait tuduhan-tuduhan miring yang ditunjukan ke Prabowo di media sosial.
Aries sudah mengenal sosok Prabowo sejak Ia lulus Akmil tahun 1992 hingga masuk Detasemen 81 Anti-Teror Kopassus. Namun tahun 2006, Ia memilih untuuk pensiun dini dari Kopassus dengan pangkat terakhirnya sebagai Letkol.
Demikian ulasan mengenai profil Aris Marsudiyanto, salah satu orang terdekat Prabowo yang masuk dalam daftar Kabinet Merah Putih sebagai Kepala Badan Pengendalian Pembangunan dan Investigasi Khusus. Semoga bermanfaat!
Kontributor : Ulil Azmi