Sore Ini, Menteri Kabinet Indonesia Maju Bakal Lepas Keberangkatan Jokowi Pulang Kampung

Minggu, 20 Oktober 2024 | 11:33 WIB
Sore Ini, Menteri Kabinet Indonesia Maju Bakal Lepas Keberangkatan Jokowi Pulang Kampung
Jokowi berfoto bersama jajaran kabinet di Istana Negara, Jumat (18/10/2024). [Foto: Vico - Biro Pers Sekretariat Presiden]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News
Terima kasih Presiden Jokowi. (Unsplash/Mufid Majnun)
Terima kasih Presiden Jokowi. (Unsplash/Mufid Majnun)

Diketahui, mobil Alphard dengan nomor polisi tersebut sudah terparkir pada Rabu (17/10) di komplek Istana Kepresidenan Jakarta. Kekinian, diakui Koordinator Staf Khusus Presiden, Ari Dwipayana, mobil tersebut diperuntukan untuk mengantar Jokowi.

"Iya, untuk rencana pak presiden," kata Ari di gedung Kemensetneg, Jakarta, Jumat (18/10/2024).

Sesuai rencana, Jokowi akan pulang ke Solo melalui jalur udara. Tetapi, mobil Alphard memang disiapkan bila ada skenario lain. Termasuk untuk mengantarkan Jokowi dari Istana menuju bandara, usai acara pisah sambut dengan presiden terpilih Prabowo Subianto.

"Iya, sebelum apakah beliau lewat darat ataupun ke bandara kan perlu kendaraan juga mengantarkan ke sana," kata Ari.

Ari menyamapikan semua skenario untuk mengantarkan Jokowi pulang ke kediamannya ke Solo usai purnatugas sudah disiapkan, baik melalui jalur darar maupun udara.

"Mengenai skenario kembali ke Solo itu intinya Kementerian Sekretariat Negara menyiapkan berbagai skenario ya. Apakah beliau akan berkenan melalui darat atau melalui udara, pesawat komersinya seperti apa nanti akan di-update kepada teman-teman," kata Ari.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI