Suara.com - Mantan Menteri Koordinator Bidang Politik Hukum dan HAM (Menko Polhukam) Mahfud MD batal menghadiri pengucapan sumpah Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka sebagai Presiden dan Wakil Presiden periode 2024-2029.
Melalui akunnya di X, pria yang pernah menjadi Calon Wakil Presiden Nomor Urut 3 pada Pilpres 2024 itu mengaku sempat berencana menghadiri acara tersebut di Kompleks Parlemen Senayan, Jakarta Pusat.
“Pagi seharusnya saya siap-siap ke Gedung MPR untuk menghadiri Pelantikan Presiden,” kata Mahfud, Minggu (20/10/2024).
Mahfud MD mengaku harus menengok ibunya yang sudah berusia 94 tahun di Surabaya. Mahfud juga mengatakan bahwa informasi mengenai alasan absen pada acara ini sudah disampaikan kepada pimpinan MPR RI.
“Tetapi tiba-tiba saya harus menengok ibu di Surabaya. Saya sudah beritahukan kepada Pimpinan MPR bahwa saya absen pada acara di MPR. Ibu saya sudah berusia 94 tahun, mudah-mudahan disehatkan oleh Allah SWT,” ujar Mahfud.
Pernyataan Mahfud di akun X itu terpantau diunggah pada hari ini sekira pukul 04.29 WIB
Sekadar informasi, Prabowo dan Gibran akan membacakan sumpah jabatan sebagai Presiden dan Wakil Presiden periode 2024-2029.
Keduanya akan dilantik di Kompleks Parlemen Senayan. Acara tersebut dijadwalkan untuk dimulai pada pukul 10.00 WIB.