Suara.com - Tanggal SKD CPNS 2024 akan segera tiba, dan sederet persiapan terus dilakukan. Selain memastikan persiapan administrasi, Anda juga sebaiknya mulai memanfaatkan tautan dan file bank soal CPNS 2024 yang bisa diakses, salah satunya melalui artikel ini.
Bank soal CPNS sendiri mengacu pada soal-soal yang muncul di tahun sebelumnya, dan disesuaikan dengan kisi-kisi terbaru dari BKN. Dengan demikian Anda dapat membiasakan diri pada tipe soal-soal yang ada sehingga dapat mengerjakan dengan baik dan memperoleh hasil maksimal.
Passing Grade yang Berlaku pada Periode 2024
Sebelum sampai pada link bank soal CPNS 2024, ada baiknya Anda mencermati passing grade yang berlaku pada tahun 2024 ini. Pada formasi umum, passing grade untuk Tes Wawasan Kebangsaan adalah 65 poin, kemudian untuk Tes Intelegensia Umum adalah 80 poin, dan Tes Karakteristik Pribadi sebesar 166 poin.
Baca Juga: ASN di Banten Hadiri Kampanye Airin, Berujung Dilaporkan ke Bawaslu
Untuk kategori lain dapat Anda cermati di bawah ini.
1. Passing Grade SKD CPNS Formasi Putra/Putri Kalimantan
- Passing grade TWK: 65
- Passing grade TIU: 80
- Passing grade TKP: 166
2. Passing Grade SKD CPNS Formasi Lulusan Cum Laude/Dengan Pujian
- Nilai kumulatif SKD minimal: 311
- Passing grade TIU: 85
3. Passing Grade SKD CPNS Formasi Khusus Diaspora
- Nilai kumulatif SKD minimal: 311
- Passing grade TIU: 85
4. Passing Grade SKD CPNS Formasi Khusus Penyandang Disabilitas
Baca Juga: Jadwal SKD CPNS 2024 Diumumkan! Cek Lokasi Tesmu di Sini!
- Nilai kumulatif SKD paling rendah: 286
- Passing grade TIU: 60
5. Passing Grade SKD CPNS Formasi Khusus Putra/Putri Daerah Tertinggal
- Nilai kumulatif SKD paling rendah: 286
- Passing grade TIU: 60
6. Passing Grade SKD CPNS Formasi Khusus Putra/Putri Papua
- Nilai kumulatif SKD paling rendah: 286
- Passing grade TIU: 60
Link Bank Soal yang Dapat Digunakan
Untuk link yang dapat digunakan sendiri dapat Anda cermati pada daftar berikut ini.
- Link bank soal CPNS 2024, klik di sini
- Link bank soal CPNS 2024, klik di sini
- Link bank soal CPNS 2024, klik di sini
- Link bank soal CPNS 2024, klik di sini
- Link bank soal CPNS 2024, klik di sini
- Link bank soal CPNS 2024, klik di sini
- Link bank soal CPNS 2024, klik di sini
Itu tadi beberapa link bank soal CPNS 2024 yang dapat Anda gunakan untuk latihan, semoga menjadi informasi yang berguna untuk Anda. Semoga tes SKD yang Anda hadapi berhasil baik, dan selamat melanjutkan kegiatan Anda berikutnya!
Kontributor : I Made Rendika Ardian