Suara.com - Ketua Harian Partai Gerindra, Sufmi Dasco Ahmad, mengatakan kalau pertemuan privat antara Presiden terpilih Prabowo Subianto dengan Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) semalam kemungkinan tidak membahas soal pertemuan Prabowo dengan Megawati Soekarnoputri.
"Saya belum denger ya (pertemuan apakah menyinggung soal rencana pertemuan Prabowo dengan Megawati) nanti saya cek tapi sepertinya nggak ada," kata Dasco di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Rabu (9/10/2024).
Menurutnya, pertemuan tersebut biasa dilakukan. Ia mengatakan, jika kedua tokoh juga kerap bertemu.
"Kalau dibilang pertemuan dalam rangka apa, kedua tokoh ini memang kerap bertemu dan sesekali bertemu di luar makan. Kan gitu," ujarnya.
Baca Juga: Sebelum Gelar Pertemuan dengan Megawati, Prabowo Makan Malam Bersama Jokowi, Bahas Apa?
Kendati begitu, Dasco tak mengetahui detil soal pembicaraan Prabowo dengan Jokowi selama dua jam tersebut.
"Dan pembicaraan pembicaraan saya tidak tahu persis secara rinci apa karena 2 jam lebih. Tapi paling tidak saling tukar menukar informasi dan bicarakan soal transisi yang sebentar lagi ada estafet kepemimpinan di tanggal 20 Oktober," pungkasnya.
Sebelumnya, Presiden Joko Widodo atau Jokowi mengunggah foto yang menggambarkan suasana makan malam dirinya bersama presiden terpilih Prabowo Subianto.
Diketahui sebelumnya, makan malam bersama tersebut dilakukan di Hutan Kota by Platatan, kawasan Gelora Bung Karno, Selasa (8/10) malam.
Ada dua foto yang diunggah kepala negara. Melalui keterangan foto yang diunggah di akun Instagran @jokowi, Jokowi mention akun Instagram resmi Prabowo.
Baca Juga: Ngobrol Santai sambil Dinner Bareng Prabowo, Jokowi: Tak Terasa Dua Jam Lebih
Ia menuliskan bahwa keduanya tengah berdikusi santai sembari menyantap makan malam bersama.
"Diskusi santai sambil santap malam bersama Presiden Terpilih Pak @prabowo," tulis Jokowi dikutip Suara.com, Selasa (8/10/2024).
Jokowi menyampaikan bahwa diskusi dan santap malam tersebut berlangsung selama dua jam lebih.