Dia juga mengatakan pasukan Israel belum bisa maju setelah melancarkan serangan darat ke Lebanon pekan lalu. Militer Israel mengatakan divisi keempat kini mengambil bagian dalam serangan tersebut, yang telah meluas ke barat, namun operasi tampaknya masih terbatas pada jalur sempit di sepanjang perbatasan.
Dukungan Untuk Upaya Gencatan Senjata
Qasim menekankan bahwa kelompok tersebut mendukung upaya Ketua Parlemen Nabih Berri – sekutu Hizbullah – untuk mengamankan gencatan senjata.
“Bagaimanapun, setelah isu gencatan senjata terbentuk, dan setelah diplomasi dapat mencapainya, semua rincian lainnya dapat didiskusikan dan keputusan dapat diambil,” kata Qasim.
“Jika musuh (Israel) melanjutkan perangnya, maka medan peranglah yang menentukan,” tambahnya.