Ramai Jadi Pembicaraan di X, Rantastia Nur Alangan Disebut Punya Latar Belakang Tak Main-main

Baehaqi Almutoif Suara.Com
Jum'at, 04 Oktober 2024 | 09:21 WIB
Ramai Jadi Pembicaraan di X, Rantastia Nur Alangan Disebut Punya Latar Belakang Tak Main-main
Rantastia Nur Alangan (Youtube UIPM TV Official)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Pria kelahiran 22 Februari 1965 ternyata punya latar belakang tak main-main. Menurut data diri yang dituliskan di akun LinkedIn miliknya, Rantastia pernah berkarier di dunia militer

Rantastia sempat menjadi Panglima Tertinggi Persatuan Prajurit Internasional (SPIA) di Indonesia dari Januari 2018 sampai sekarang. Selain itu, juga pernah menjabat sebagai anggota The International Society For Military Law and The Law of War dan anggota The Royal Society of St George (Pelindung Ratu Elizabeth).

Dia juga mengaku menjabat anggota dewan direksi di International Society for Military Law and the Law of War sejak tahun 2019 sampai sekarang.

Di dunia pendidikan, Rantasia tercatat menjabat sebagai Direktur Pendidikan di Universal Institute of Professional Management, sebelum menjadi Diretur Pelaksana mulai Februari 2022 sampai sekarang.

Profil Rantastia Nur Alangan

Tidak banyak informasi mengenai Rantastia. Berdasarkan akun YouTube UIPM TV OFFICIAL, dia lahir dari pasangan Nursijah dan Setyo Rahardjo. 

Pengakuannya, orang tuanya merupakan keturunan ningrat, sang ibu masih keturunan Kiai Santang. Sementara sang ayah, berdasarkan pengakuan ibunya adalah keturunan Haji Wahid Hasyim.

Pendidikan Rantastia Nur Alangan

Dikutip dari akun LinkedIn-nya, Rantasia merupakan alumni Universal Institute of Professional Management (UIPM) dengan gelar Doctor of Philosophy - PhD, Distance Education (pendidikan jarak jauh) dari tahun 2002 sampai 2018. 

Baca Juga: Nikita Mirzani Sindir 'Dinasti Raffi Ahmad' di Kursi Pemerintahan: Enggak Ada Malunya!

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI