Suara.com - Anggota DPD RI Bali periode 2024-2029, Ni Luh Putu Ary Pertami Djelantik atau Ni Luh Djelantik resmi dilantik, Selasa 1 Oktober 2024.
Di tengah para Srikandi yang mengenakan kebaya berwarna-warni, biru, kuning, merah muda hingga coklat, Niluh Djelantik tetap setia dengan kebaya merahnya.
Dalam momen pelantikan itu Niluh Djelantik terlihat mengenakan setelan kebaya bernuansa merah menyala.
Terlihat kebayanya berwarna merah dengan bawahan berwarna biru tua. Penampilannya itu dipercantik lagi dengan selendang.
Sementara itu penataan rambutnya juga sangat khas “Mbok Niluh” sekali, yaitu digelung kecil menyerupai sanggul mengarah ke atas.
Kebaya merah yang dikenakan Niluh Djelantik itu bak baju keramat. Pasalnya, ia tampak beberapa kesempatan mengenakan warna kebaya yang sama.
Seperti pada foto-fotonya saat masih berkampanye. Dan ternyata Niluh Djelantik mengulang kesan yang sama Ketika ia sudah resmi dilantik, yaitu mengenakan kebaya berwarna merah.
Dalam postingan di Instagramnya @niluh_djelantik, ia membagikan momem membahagiakannya tersebut.
“Kami GASPOL untuk Bali Terhormat Rakyat Bermartabat,” bunyi caption dalam videonya.
Baca Juga: Proses Pemilihan Pimpinan DPD Malam Ini Sempat Diwarnai Keributan
Niluh Djelantik bersyukur dengan semua kenikmatan yang kini dirasakannya. Tak lupa Niluh Djelantik juga berterima kasih pada masyarakat Indonesia yang sudah mendukungnya, terutama rakyat Bali.
“Om Swastyastu kesayangan, di hari Kesaktian Pancasila kami bersyukur atas anugerah Tuhan Yang Maha Kuasa atas pelantikan kami sebagai wakil rakyat DPD RI mewakili 4.4 juta rakyat Bali.,” tulis Niluh.
“Jika semesta berkehendak. Tak ada satupun yang bisa merubah keputusanNya.
Bali and Indonesia beserta seluruh kesayangan pendukung setia yang selama ini menemani langkah perjuangan Mbok Niluh, I LOVE YOU.
Dari lubuk hati terdalam Mbok ucapkan Matur suksma, Terimakasih,” tambahnya.