Suara.com - Sekretaris Jenderal Partai Gerindra, Ahmad Muzani menyerahkan kepada mekanisme yang berlaku, terkait namanya didorong oleh partai untuk menjadi Ketua MPR RI.
"Tunggu semua sudah berproses sehingga semuanya berjalan sesuai dengan mekanisme yang berjalan," kata Muzani di Komplek Parlemen, Senayan, Jakarta, Rabu (2/10/2024).
Saat ditanya bagimana proses lobi-lobi dirinya ke fraksi partai lain agar menjadi Ketua MPR RI, Muzani ungkap punya hubungan baik dengan rekan partai-partai di Senayan.
"Hubungan saya dengan teman-teman parpol di senayan bagus sekali, nggak ada haambatan, nggak ada masalah, termasuk dengan teman-teman kelompok DPD, huhungan kami berjalan baik, lancar, dan temen-temen parpol dan DPD adalah sahabat kami, sahabat saya, baik bicara personal ataupun kawan-kawan yang juga sudah lama kami mengenal," ujarnya.
Baca Juga: Diusung Gerindra Jadi Ketua MPR RI, Begini Kata Ahmad Muzani
"Sehingga saya tidak mengalami persoalan untuk berkawan dan bersahabat dengan mereka untuk membicarakan banyak hal," sambungnya.
Saat dipertegas apakah siap untuk menjabat sebagai Ketua MPR RI, Muzani hanya menjawab diplomatis.
"Nunggu nanti, saya baru dengar-dengar pemberitaan," katanya.
"Nunggu nanti, nanti. kita akan nunggu siapa saja yang diusulkan partai-partai politik," sambungnya.
Sebelumnya, Ketua Harian Partai Gerindra Sufmi Dasco Ahmad memastikan jika Ahmad Muzani yang akan diberikan tugas menjadi Ketua MPR RI periode 2024-2029.
Baca Juga: Gerindra Gerilya Lobi Parpol Demi Jadikan Ahmad Muzani Ketua MPR RI
Dengan begitu, Muzani dipastikan akan menjabat kembali pimpinan MPR seperti periode sebelumnya yang duduk di kursi Wakil Ketua MPR RI.
"Keputusan fraksi rapat surat penugasan dari partai sudah dikeluarkan untuk memberikan tugas kepada pak Ahmad Muzani sebagai pimpinan MPR," kata Dasco di Komplek Parlemen, Senayan, Jakarta, Selasa (1/10/2024).