Suara.com - Komisi Pemilihan Umum (KPU) telah menunjuk Romy Soekarno sebagai anggota DPR untuk masa jabatan 2024-2029 setelah dua anggota terpilih dari Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDI-P) mengundurkan diri. Berita ini langsung menarik perhatian publik, karena ingin tahun siapa Romy Soekarno sebenarnya.
Keputusan menunjuk Romy Soekarno menjadi anggota DPR diresmikan dalam Surat Keputusan KPU No. 1401/2024 yang ditandatangani Ketua KPU Mochamad Afifuddin pada Jumat, 27 September 2024. Romy akan dilantik sebagai anggota DPR pada 1 Oktober, mewakili PDI-P dari daerah pemilihan VI Jawa Timur.
Romy merupakan cucu presiden pertama sekaligus proklamator Indonesia Soekarno, mengamankan tempat keempat di antara kandidat PDI-P di daerah Jawa Timur dalam pemilihan legislatif, dengan mendapatkan 51.245 suara. Ketahui profil dan biodata lengkap Romy Soekarno di bawah ini.
Profil dan Biodata Romy Soekarno
Baca Juga: Meutya Hafid Targetkan Komisi I Bentuk Lebih Banyak Undang-undang Di Periode 2024-2029
Romy adalah putra dari Rahmawati Soekarnoputri, adik dari ketua PDI-P Megawati Soekarnoputri. Ia bernama lengkap Hendra Rahtomo. Romy lahir tahun 1972 dan merupakan putra kandung Rachmawati Soekarnoputri dengan suami pertamanya Martomo Pariatman Marzuki. Romy memiliki dua adik tiri bernama Muhammad Marhendra Putra dan Muhammad Mahardika Putra (Didi Mahardika).
Romy Soekarno menikah dengan aktris Donna Harun di tahun 1996. Pernikahan keduanya dikaruniai seorang putra bernama Muhamad Jihad Rahtomo Soekarnoputra. Saat ini ia terkenal sebagai Jeje Soekarno dan terkenal pula sebagai influencer. Pernikahan Romy dan Donna Harun berakhir dengan perceraian di tahun 2018.
Aktifitas Romy di luar politik adalah menjadi Presiden Direktur PT. 1945 Nuswantara Investama. Selain itu, ia juga Ketua Pembina Yayasan Pendidikan Soekarno yang mana yayasan ini menanungi Universitas BUng Karno di Jakarta Pusat. Romy juga berperan sebagai Dewan Pembina Yayasan Fatmawati.
Silsilah Romy Soekarno
Mengenai silsilah keluarga Romy Soekarno itu cukup panjang, berikut ringkasannya:
Baca Juga: Sosok Anggota DPR RI Termuda-Tertua Annisa Mahesa Dan Guntur Sasono Bakal Pimpin Sidang Sementara
- Kakek: Ir. Soekarno
- Nenek: Fatmawati
- Ayah: Martomo Pariatman Marzuki
- Ibu: Diah Pramana Rachmawati Soekarnoputri
- Ayah tiri: Dicky Suprapto
- Saudara tiri: Muhammad Marhendra Putra dan Muhammad Mahardika Putra (Didi Mahardika).
- Paman/bibi satu nenek: Guntur Soekarnoputra, Megawati Soekarnoputri, Sukmawati Soekarnoputri, Guruh Soekarnoputra
- Paman/bibi beda nenek: Ratna Juami, Kartika, Taufan Soekarnoputra, Bayu Soekarnoputra, Karina Kartika Sari Dewi Soekarno, Ayu Gembirowati, Totok Suryawan Soekarnoputra.
- Mantan istri: Donna Harun
- Anak:
- Putra kandung : Muhammad Jihad Rahtomo Soekarnoputra (Jeje Soekarno)
- Putra sambung : Ricky Harun (dari Donna Harun).
Romy Soekarno Jadi Anggota DPR
Selain aktif berbisnis dan meneruskan kepemimpinan yayasan keluarga, Romy aktif menjadi kader partai politik yang dipimpin oleh bibinya, Megawati Soekarnoputri. Ia juga menjabat sebagai Dewan Penasihat Komunitas Banteng Muda (KBM). Romy Ikut serta mencalonkan diri sebagai caleg PDIP untuk dapil Jawa Timur 6, Blitar, Kediri dan Tulungagung.
Ia berhasil dilantik pada 1 Oktober sebagai anggota DPR usai dua caleg PDIP yang meraih suara lebih banyak darina mengundurkan diri. Dua caleg yang dimaksud adalah Sri Rahayu dan Arteria Dahlan. Demikian itu informasi tentang siapa Romy Soekarno. Semoga bermanfaat.
Kontributor : Mutaya Saroh