4 Paslon di Pilgub Papua Tengah Deklarasi Kampanye Damai, KPUD: Jangan Saling Membantai, Itu Satu Kampung!

Dwi Bowo Raharjo Suara.Com
Rabu, 25 September 2024 | 00:48 WIB
4 Paslon di Pilgub Papua Tengah Deklarasi Kampanye Damai, KPUD: Jangan Saling Membantai, Itu Satu Kampung!
Empat pasangan calon gubernur dan wakil gubernur Papua Tengah 2024 mengikuti deklarasi kampanye damai. (Suara.com/Elias Douw)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Senada dengan Jennifer, Penjabat Gubernur Papua Tengah Ribka Haluk berharap Pilkada 2024 nanti berjalan dengan lancar dan aman seperti pada Pilpres 14 Februari lalu.

Ribka turut mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya pada pemerintah daerah khusus 8 kabupaten di Papua Tengah, aparat keamanan TNI dan polri, penyelenggara KPU, dan Bawaslu, tokoh agama, tokoh adat, tokoh pemuda, serta semua pihak yang mendukung pelaksanaan tahapan Pemilu.

"Pelaksanaan pilkada merupakan wujud dari kedaulatan rakyat secara langsung, umum, jujur, adil dan bebas dalam bingkai Negara Kesatuan Republik Indonesia NKRI berlandaskan Pancasila undang-undang dasar UUD republik Indonesia," katanya.

Provinsi Papua Tengah kata dia, sebagai salah satu provinsi baru di Indonesia. Sehingga pada Pilkada tahun ini akan sangat bersejarah karena pertama kali dilakukan.

"Pemilihan gubernur dan wakil gubernur pertama kali, ini merupakan peristiwa besar bagi provinsi Papua Tengah yang mengarahkan pembangunan untuk 5 tahun ke depan," katanya.

Berikut empat paslon di Pilkada Papua Tengah:

  1. Meki Nawipa-Deinas Geley yang diusung oleh partai PAN, PPP, PDIP, PKN, dan PBB.
  2. Jhon Wempi Wetipo-Ausilius You diusung oleh PKS, Gerindra, dan Gelora.
  3. Natalis Tabuni-Titus Natkime diusung oleh Partai NasDem, Partai Buruh, PSI, Partai Ummat.
  4. Willem Wandik-Aloysius Giyai diusung oleh Partai Hanura, PKB, Golkar, Partai Demokrat, Partai Perindo, dan Partai Garda Perubahan Indonesia.

Reporter: Elias Douw

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI