Suara.com - Sebuah akun Youtube dengan 129 ribu pengikut membuat sebuah unggahan yang mengklaim bahwa Presiden Joko Widodo (Jokowi) Diseret Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) terkait kasus korupsi di tahun 2019.
Dalam unggahannya, Akun YouTube bernama POLITIK TERBARU itu membuat judul sebagai berikut:
"BERITA TERKINI ~ SEMUA TERKEJUT TERNYATA JOKOWI LAKUKAN KORUPSI BESAR - KABAR AKURAT" begitu judul konten tersebut dikutip suara.com, Sabtu (21/9/2024).
Tak hanya itu saja, akun tersebut juga memasang Thumbnail pada unggahannya yang menyertakan narasi sebagai berikut:
Baca Juga: Profil Mantan Dirut Indofarma, Jadi Tersangka Korupsi Pengelolaan Keuangan
"AZAB ALLAH TELAH TIBA
PAK LURAH DI SERET KPK TERKAIT KORUPSI BESAR 2019"
Namun begitu, apakah benar Jokowi terlibat kasus korupsi?
Penjelasan
Berdasarkan penelusuran yang dilakukan suara.com, hingga saat ini, tidak ada berita yang menyatakan bahwa Jokowi terjerat kasus korupsi.
Adapun gambar thumbnail dalam unggahan tersebut merupakan hasil rekayasa. Berdasarkan pemeriksaan suara.com, diketahui bahwa rekayasa yang dilakukan dengan menggabungkan beberapa gambar menjadi satu.
Baca Juga: Cek Fakta: Perang Besar di Istana - Prabowo Tak Akan Selamatkan Gibran soal Kasus Fufufafa
Sementara itu, narasi audio yang ada dalam video tersebut juga tidak membahas atau menampilkan tentang Jokowi yang diseret KPK karena terjerat kasus korupsi.
Sebagaimana diketahui, hingga saat ini Jokowi masih menjalankan sisa-sisa masa jabatannya sebagai Presiden Repulik Indonesia. Sejauh ini, Jokowi belum pernah terjerat kasus hukum apapun, termasuk korupsi.
Kesimpulan
Narasi yang mengklaim bahwa Jokowi terjerat kasus korupsi adalah tidak benar atau hoaks. Unggahan akun YouTube tersebut juga mengandung informasi yang menyesatkan dan tidak sesuai fakta.