Suara.com - Sejumlah pejabat negara menghadiri Sidang Tahunan DPR/MPR RI di Kompleks Senayan, Jakarta Pusat, Jumat (16/8/2024).
Pantauan Suara.com di lokasi, telah hadir Wakil Presiden RI-6 Try Sutrisno, Menteri KLHK Siti Nurbaya, Menko Marves Luhut Binsar Panjaitan, Wakil Ketua MPR Yandri Susanto, Ketua KPU Mochamad Afifuddin, Plt Ketum PPP Muhamad Mardiono, Menteri Sekertaris Negara Pratikno dan Menteri Dalam Negeri, Tito Karnavian
Selain itu, terpantau juga hadir Menteri Luar Negeri Retno Marsudi, Menteri Investasi Bahlil Lahadalia, Menko Polhukam Hadi Tjahjanto, Menteri Perindustrian Agus Gumiwang, Ketua DPR Puan Maharani, Menteri ATR/BPN Agus Harimurti Yudhoyono (AHY), Jaksa Agung ST. Burhanudin, Wakil Presiden RI ke-10 dan 12 Jusuf Kalla.
Wapres RI Ma’ruf Amin terlihat sudah hadir di lokasi menggunakan baju adat. Lalu ada Ketua Umum Partai NasDem Surya Paloh, Menko Perekonomian Airlangga Hartarto, hingga Menteri Pertahanan Prabowo Subianto.
Baca Juga: Puan Pakai Kebaya Model Kutubaru Bernuansa Emas di Sidang Tahunan, Ini Makna-maknanya
Dalam agenda ini Prabowo bukan hadir sebagai Presiden RI Terpilih. Prabowo tampak hadir menggunakan jas berwarna hitam dengan kemeja putih dan dasi abu-abu.
Sidang Tahunan MPR/DPR ini berlangsung di Gedung Nusantara MPR/DPR/DPD RI, Senayan, Jakarta.
Acara tersebut akan dihadiri oleh Presiden Joko Widodo (Jokowi), Wakil Presiden (Wapres) Ma'ruf Amin, serta pimpinan lembaga tinggi negara lainnya.
Dalam sidang ini Presiden Jokowi akan menyampaikan pidato kenegaraan.
Baca Juga: Pakai Beskap Betawi, Jokowi Hadir di Sidang Tahunan Terakhir sebagai Presiden