Suara.com - Ketua Umum DPP Partai NasDem Surya Paloh bertamu ke kediaman Presiden terpilih yang juga Ketua Umum DPP Partai Gerindra Prabowo Subianto di Jalan Kertanegara IV, Jakarta Selatan, Kamis (15/8/2024).
Berdasarkan pantauan Suara.com di lokasi, Surya Paloh tiba di kediaman Prabowo pada pukul 16.19 WIB. Ia tampak mengenakan jas rapih dengan warna khas Partai NasDem.
Ketika ditanya awak media terkait kedatangannya, Surya Paloh hanya meladeninya sebentar kemudian masuk ke dalam kediaman Prabowo untuk melakukan pertemuan secara tertutup.
Tak sendirian, ia tampak ditemani Politisi NasDem Viktor Laiskodat.
Baca Juga: Surya Paloh Lelah Tiap Hari Kepala Daerah Ditangkap, Menteri Ditarget: Mampus Nih Bangsa
Belum diketahui, apa maksud Surya Paloh menemui Prabowo di Kertanegara.
Sebelumnya, Surya Paloh menegaskan posisi partainya yang ingin berada dalam pemerintahan mendatang. Pernyataan itu disampaikan Surya Paloh menanggapi pertanyaan apakah NasDem positif untuk gabung Koalisi Indonesia Maju (KIM) jelang pelaksanaan Pilkada Serentak 2024.
Diketahui, KIM merupakan koalisi dari gabungan partai pendukung Prabowo-Gibran di Pilpres 2024.
"Itu sudah saya jelaskan sejak awal. Artinya terlepas soal itu, NasDem memposisikan diri langsung untuk berada dalam pemerintahan," kata Paloh di Istana Negara, Jakarta, Rabu (14/8/2024).
Sementara itu, ditanya apakah NasDem akan ikut gabung bersama KIM dalam mengusung calon gubernur dan calon wakil gubernur di Pilkada Jakarta 2024, Paloh memberikan sinyal dengan menjawab sudah jelas.
Baca Juga: Kata Surya Paloh Soal Mundurnya Airlangga Dari Kursi Ketum Golkar
"Saya pikir itu sudah jelas," kata Paloh.