Rahman Hadi

Galih Priatmojo Suara.Com
Kamis, 15 Agustus 2024 | 11:57 WIB
Rahman Hadi
Rahman Hadi yang baru saja dilantik sebagai Pj Gubernur Riau. [DPDRIJogja/Instagram]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Tapi di saat bersamaan ia juga diterima di APDN di Bandung. Ia kemudian memilih melanjutkan studinya di Bandung.

Lulus dari APDN nasional atau yang sekarang menjadi IPDN, Rahman Hadi sempat mengikuti seleksi wajib militer atau wamil yang di masa Orde Baru merupakan program wajib yang harus diikuti. Ia mengabdi di Angkatan Darat.

Setelah enam bulan mengikuti program wamil, Rahman Hadi ditugaskan di Korem 071 Purwokerto, kemudian ke Kodim 0710 Pekalongan dan menjabat sebagai Danramil.

Setelah dwifungsi ABRI dihapus, ia kembali ke sipil.

Singkat cerita, Rahman Hadi kemudian merambah sektor legislatif. Sejak 2008 ia telah berkecimpung sebagai anggota DPD RI hingga kemudian didapuk sebagai sekjen.

PJ Gubernur Riau

Sebelum akhirnya terpilih sebagai Pj Gubernur Riau, Rahman Hadi bersaing dengan dua nama lainnya.

Mereka yakni Safrizal Zakaria Ali yang menjabat sebagai Dirjen Bina Kewilayahan Kemendagri.

Kemudian ada La Ode Ahmad P Bolombo yang merupakan Dirjen Bina Pemerintahan Desa Kemendagri.

Baca Juga: Viral Video Armor Toreador Kena Toyor Orang, Henny Rahman: Mewakili Emak-emak

Dari ketiga nama itu, Rahman Hadi yang kemudian terpilih sebagai Pj Gubernur Riau.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI