Suara.com - Metode sedot lemak sudah banyak digunakan artis di Indonesia untuk menunjang penampilannya. Sebut saja seperti Awkarin, Ola Ramlan, Krisdayanti, Syahrini hingga Annisa Bahar.
Mereka menggunakan metode penghilangan lemak ini dan berhasil tampil dengan tubuh ideal. Namun kini sedot lemak kembali viral karena seorang selebgram bernama Ella Nanda Sari Hasibuan (30) meninggal dunia setelah diduga melakukan operasi sedot lemak.
Prosedur sedot lemak ini dilakukannya di salah satu klinik kecantikan di Beji, Depok, Jawa Barat pada Senin (22/7/2024) lalu.
Seperti diketahui, tindakan sedot lemak kini marak dilakukan dan tujuannya untuk kecantikan. Meskipun harganya tak murah namun cara ini menjadi pilihan untuk menghilangkan lemak tubuh secara cepat. Lalu berapa biayanya?
Biaya sedot lemak sendiri bergantung pada beberapa hal, seperti dokter bedah yang melakukan, klinik atau rumah penyelenggara, dan metode yang digunakan.
Di Indonesia, biaya sedot lemak dimulai dari belasan juta hingga Rp. 70.000.000 untuk sekali tindakan.
Sementara di Thailand laman Placid Way, Liposuction atau sedot lemak biayanya berkisar antara Rp. 7 jutaan hingga Rp. 34,8 jutaan.
Mengutip dari hayatmed.com, sedot lemak leher di AS berkisar antara $3.000 hingga $6.000 atau sekitar Rp 46-92 juta.
Untuk melakukan tindakan sedot lemak, tentunya ada prosedur tertentu yang harus dipatuhi oleh para pasien maupun dokter bedah.
Baca Juga: Luna Maya Singgung Alasan Kebanyakan Artis Pilih Oplas, Ternyata Insecure Gara-Gara Komentar Netizen
Hal ini karena terdapat risiko dalam prosedur sedot lemak, diantaranya seperti :