Sandiaga Dukung Monas Dibuka Sampai Malam Setiap Akhir Pekan

Selasa, 30 Juli 2024 | 09:53 WIB
Sandiaga Dukung Monas Dibuka Sampai Malam Setiap Akhir Pekan
Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Uno. [Suara.com/Lilis Varwati]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Uno menyatakan dukungannya terkait perpanjangan jam operasional Monumen Nasional (Monas) setiap akhir pekan.

Menurut Sandi, keputusan itu memang perlu dilakukan mengingat Monas termasuk dalam destinasi wisata favorit di Jakarta.

"Karena sekarang sudah tidak pandemi lagi, untuk mendukung pergerakan, saya rasa tepat diperpanjang," kata Sandi ditemui di Kantor Kemenparekraf, Jakarta, Selasa (30/7/2024).

Berdasarkan pengalamannya pernah menjadi Wakil Gubernur DKI Jakarta, Sandi mengatakan kalau pengunjung Monas memang punya beragam karakter, termasuk penikmat kunjungan malam.

Baca Juga: Setelah Diprotes Netizen, Pengelola Berencana Buka Monas Sampai Malam Tiap Akhir Pekan

"Dulu saya pernah bertugas di Pemprov DKI, memang perilaku dan kunjungan, timing dari penikmat Monas ini berbeda-beda," ujarnya lagi.

Sebelumnya, Kepala Unit Pengelola Kawasan (UPK) Monas Isa Sarnuri menyatakan bahwa pihaknya berencana membuka Monas hingga malam hari tiap akhir pekan. Keputusan itu diambil setelah muncul banyak permintaan dari masyarakat.

Isa mengatakan, pihaknya terus menganalisa situasi dan kondisi terkait keamanan dan kenyamanan pengunjung di Monas.

Nantinya diharapkan, khusus hari Sabtu dan Minggu, Monas dapat beroperasi hingga pukul 22.00 WIB.

Sebelumnya, Monas hanya beroperasi mulai jam 08.00 WIB hingga jam 16.00 WIB. Menurut Isa, pembatasan operasional Monas itu dilakukan karena alasan keamanan. Sehingga, belum bisa memenuhi permintaan masyarakat untuk membuka Monas sampai malam setiap hari.

Baca Juga: Masih Batasi Jam Operasional hingga Sore, Begini Alasan Pengelola Monas

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI