Suara.com - Sebuah mobil minibus yang membawa lima jerigen bahan bakar minyak (BBM) jenis Pertamax hangus terbakar di Jalan DI Panjaitan, Kelurahan Cipinang Besar Utara, Kecamatan Jatinegara, Jakarta Timur, Rabu (24/7/2024) siang.
Kasie Ops Suku Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (Gulkarmat) Jakarta Timur, Abdul Wahid mengatakan peristiwa kebakaran itu terjadi sekitar pukul 13.07 WIB ketika kendaraan itu tengah terparkir di lahan kosong.
"Tiba-tiba terjadi kebakaran dari dalam mobil," katanya.
Penyebab kebakaran itu diduga korsleting listrik dari aki mobil jenis Suzuki Carry tersebut.
Baca Juga: Luhut Ngomong BBM Subsidi Dibatasi, Presiden Jokowi Malah Bilang Begini
Petugas Sudin Gulkarmat Jaktim pun mengerahkan lima unit pemadam kebakaran dan menggunakan cairan foam (busa) untuk memadamkan api yang menghanguskan mobil itu.
Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa itu, namun kerugian ditaksir mencapai Rp30 juta.
"Penggunaan cairan foam ini untuk memadamkan api yang disebabkan cairan bahan bakar seperti bensin," kata Kepala Regu Damkar Jatinegara, Nurul Kurniawan.
Dia menduga mobil tersebut membawa bensin eceran untuk dijual lagi. (Antara)
Baca Juga: Momen Pernyataan 'Offside' Luhut soal Pembatasan Pembelian BBM Bersubsidi Dibantah Jokowi