Suara.com - Peringatan hari kemerdekaan atau HUT ke-78 RI pada 17 Agustus biasanya rakyat Indonesia akan mengadakan beraneka kegiatan di berbagai tingkat RT, RW, sekolah, kantor, bahkan desa.
Gerak jalan maupun berbagai lomba dilakukan untuk menyemarakkan acara ini. Saat kegiatan tersebut, biasanya masyarakat akan dibagi dalam kelompok dan diharuskan membuat yel-yel.
Yel-yel ini serupa lagu atau teriakan semangat untuk menciptakan kekompakan tim. Berikut ini adalah contoh yel-yel yang bisa digunakan untuk peringatan acara 17 Agustus nanti.
Yel-yel 1.
Baca Juga: Kumpulan Ide Yel Yel MPLS SMA 2024, Mudah Diingat dan Pakai Bahasa Kekinian
Marilah ke sini, tengok regu kami
Bisakah kau seperti ini
Semua terlewati, dengan gagah berani
Tak ada yang menghalangi
Kuatkan nyalimu, janganlah kau ciut
Baca Juga: Link Download Logo HUT ke-79 RI Tahun 2024 Resmi dari Kemensetneg, Lengkap Panduannya
Karena kami siap ngajak ribut
Ya... ya... Kita regu paling berani!
Ya... ya... tak ada nada keki!
Ya... ya... Ayolah kalian berlari!
Ya... ya... karena kami beraksi!
Yel-yel 2
Bangkitkan semangatmu
Berlomba jadi pemenang
Tim kami, siap maju juaranya
Kelas tiga, pasti menang
Kelas tiga, pantang menyerah
Kitalah sang juara, tak terkalahkan
Yel-Yel 3
Kami regu harimau
Hebat, cerdas anak-anaknya
Kami siap tuk menang
Semua lomba pasti juara
Kami tak kan menyerah, yes!
Juga terus berjuang
Kamilah jawaranya!
Regu harimau pasti bisa!
Aku takut yang ini, aku takut yang itu
Ini itu semuanya ngeri sekali
Semua, semua, semua dapat ditakhlukkan
Dapat ditaklukkan oleh (nama kelompok)
Kami ingin lihat, kelompok paling kompak
Eh, itu kan (nama kelompok)!
La la la, aku senang sekali
Yel-Yel 4
Kanan kiri kanan kiri ayo ayo
Kanan kiri kanan kiri ayo ayo
Saatnya maju kita melangkah
Semangat kita pantang menyerah
Ayo semangat
Kelompok (nama kelompok) paling (ucap leader), ok (ucap semua)
Kelompok (nama kelompok) paling (ucap leader), mantap (ucap semua)
Kelompok (nama kelompok) paling (ucap leader), seru (ucap semua)
Kelompok (nama kelompok) (ucap leader), ok ok (ucap semua)
Yel-yel 5
Kami regu juara, kuat dan ksatria
Kami tak putus asa, hingga jadi juara
Kamilah regu terbaik
Kuat, hebat, sampai kapan pun
Regu yang juara
Ayo kejar mimpi, ayo kejar asa, ayo kejar kejar!
Yel-yel 6
Kita semua kawan
Kita siap beradu pikir
Dan tak pantang menyerah
Melati, yes yes yes!
Berjuang, selalu
Siap jadi juara
Melati, yes yes yes
Berjuang, tuk menang!
Ayo kita raih juara!
Yel-yel 7
Maju maju maju 3x
Samping samping samping-arah kanan
Cantik-cantik/tampan-tampan
Maju maju maju 3x
Samping samping samping (arah kiri)
Cantik-cantik/tampan-tampan
Hentak
Hentak
Hentak
Jalan jalan jalan 3x
Minggir minggir minggir 3x (Diucapkan serentak)
Hentak
Hentak
Hentak