Suara.com - Banjir bandang menerjang wilayah China barat daya pada Sabtu (20/7/2024) waktu setempat menyebabkan puluhan orang tewas serta hilang.
Kabar tersebut disampaikan media pemerintah bahwa tercatat ada 30 orang hilang setelah banjir bandang di China.
Banjir bandang yang terjadi di wilayah Ya'an, Hanyuan, Provinsi Sichuan, akibat hujan lebat itu juga merusak lebih dari 40 rumah, lapor lembaga penyiaran pemerintah CGTN.
Tim penyelamat telah tiba di wilayah terdampak dan mengadakan upaya pencarian terhadap para korban banjir yang dilaporkan hilang tersebut.
Sebelumnya pada Sabtu, media lokal melaporkan bahwa setidaknya 11 orang tewas setelah bagian jembatan jalan raya di provinsi barat laut Shaanxi roboh.
Jembatan yang terletak di Kota Shangluo, Kabupaten Zhashui, itu roboh sekitar pukul 20.40. waktu setempat (19.40WIB) pada Jumat karena hujan deras tiba-tiba dan banjir bandang. [Antara].