![Mantan Bupati Paniai, Meki Fritz Nawipa saat melakukan wawancara khusus di Kantor Suara.com di Jakarta, Jumat (12/7/2024). [Suara.com/Alfian Winanto]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2024/07/12/19881-meki-fritz-nawipa-mantan-bupati-paniai-meki-fritz-nawipa.jpg)
Walau begitu, pria yang kini merupakan politikus PDI Perjuangan itu merasa sangat bersyukur karena mendapat kesempatan dan kepercayaan membawa Presiden ke-5 RI yang kala itu mencalonkan diri menjadi presiden untuk periode 2009-2014.
"Jadi ya Puji Tuhan bisa dipercayakan untuk calon orang nomor satu di Indonesia, dipercayakan kita bisa terbang untuk beliau," kata Meki.
Diketahui, Meki Nawipa saat ini tengah bersiap untuk mencalonkan sebagai bakal calon gubernur Papua Tengah pada November 2024. Meki kekinian sudah mendapat surat rekomendasi dukungan dari PAN, PBB dan PPP.
Nantikan wawancara eksklusif lengkap Suara.com bersama Meki Nawipa yang akan tayang pada Selasa (16/7/2024) sekitar pukul 13.00 WIB.