Keputusan di Tangan Jokowi, Status Jakarta jadi Ibu Kota Negara Tinggal Menghitung Hari

Selasa, 09 Juli 2024 | 16:52 WIB
Keputusan di Tangan Jokowi, Status Jakarta jadi Ibu Kota Negara Tinggal Menghitung Hari
Keputusan di Tangan Jokowi, Status Jakarta jadi Ibu Kota Negara Tinggal Menghitung Hari. [Suara.com/Alfian Winanto]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Sekretaris Daerah (Sekda) DKI, Joko Agus Setyono memperkirakan Keputusan Presiden (Keppres) tentang perpindahan status ibu kota dari Jakarta Nusantara, Kalimantan Timur akan segera diterbitkan oleh Presiden Joko Widodo alias Jokowi. Ketika regulasi itu diteken, Jakarta secara resmi tak lagi menyandang status ibu kota.

Ia memprediksi Jokowi bakal mengeluarkan Keppres itu paling lambat pekan depan. Hal ini disampaikan Joko dalam acara Sosialisasi Undang-Undang Nomor 2 Tahun 2024 tentang Provinsi Daerah Khusus Jakarta Bersama Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri), Selasa (9/7/2024).

"Feeling saya nih Bapak/Ibu sekalian, minggu-minggu ini atau minggu depan Keppres tentang pemindahan Ibu Kota akan dikeluarkan. Feeling, Pak," ujar Joko disiarkan secara daring.

Sekda Provinsi DKI Jakarta Joko Agus Setyono di Balai Kota DKI, Jakarta Pusat, Senin (21/8/2023). [ANTARA]
Sekda Provinsi DKI Jakarta Joko Agus Setyono di Balai Kota DKI, Jakarta Pusat, Senin (21/8/2023). [ANTARA]

Menurutnya, Keppres perpindahan ibu kota harus segera terbit karena bakal diadakan upacara perayaan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-79 RI di Ibu Kota Nusantara (IKN). Jika sesuai rencana, artinya status ibu kota sudah harus dipindahkan.

Baca Juga: Airlangga Ngaku Bakal Jamu Kaesang di Golkar Kamis Sore, Bahas Pencalonan Pilkada Jakarta?

"Karena rencana upacara 17 Agustus akan dilaksanakan di IKN ya. Sebelum resmi menjadi Ibu Kota, tentunya Keppres harus dikeluarkan," pungkas Joko.

HUT RI ke-79 di IKN

Diberitakan sebelumnya, Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (Menko PMK), Muhadjir Effendy menjelaskan soal upacara Hari Ulang Tahun (HUT) ke-79 RI tahun ini. Pelaksanaannya akan berbeda karena bertepatan dengan perpindahan ibu kota dari Jakarta ke Nusantara.

Muhadjir mengatakan, upacara akan diselenggarakan di dua lokasi, yakni di IKN Nusantara dan Jakarta.

"Sebagian di IKN sebagian di sini (Jakarta)," ujar Muhadjir di Kompleks Istana Negara, Senin (10/6/2024).

Baca Juga: Bisa Sulitkan Masyarakat, DPRD DKI Minta Pemprov Tak Lelet Sosialisasi Pembatasan Usia Kendaraan

Menko PMK Muhadjir Effendy. [ANTARA]
Menko PMK Muhadjir Effendy. [ANTARA]

Untuk upacara di IKN, Presiden Joko Widodo alias Jokowi disebutnya akan menjadi inspektur. Sementara, Wakil Presiden (Wapres) Maruf Amin untuk yang di Jakarta.

"Pak Wapres yang di sini, IKN insyaallah pak Presiden langsung," jelasnya.

Lebih lanjut, presiden dan wakil presiden terpilih Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka turut dilibatkan dalam upacara HUT ke-79 RI.

"Nanti pak Wapres terpilih dampingi wapres, presiden terpilih akan dampingi presiden," kata Muhadjir.

Kemudian, akan dilaksanakan juga panggung hiburan yang akan ditampilkan secara hibrid dari IKN dan Jakarta. Begitu juga dengan arak-arakan bendera bakal dilaksanakan di dua lokasi.

"(Arak-arakan) di sana (IKN) iya, di sini (Jakarta) iya," pungkasnya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI