Seleksi Capim dan Dewas Masih Sepi, KPK Tak Ambil Pusing: Masih Banyak Waktu

Dwi Bowo Raharjo Suara.Com
Selasa, 02 Juli 2024 | 19:08 WIB
Seleksi Capim dan Dewas Masih Sepi, KPK Tak Ambil Pusing: Masih Banyak Waktu
Gedung KPK merah putih di Jakarta. (Antara)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Juru Bicara Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Tessa Mahardhika menanggapi soal seleksi calom pimpinan dan Dewan Pengawas (Dewas) KPK yang minim peminat.

Tessa mengaku pihaknya tak ambil pusing lantaran pendaftaran capin dan calon Dewas KPK masih dibuka hingga pertengahan bulan ini.

“Sebagaimana yang teman-teman ketahui tanggal batas penerimaan dokumen kan masih sampai dengan tanggal 15 Juli, jadi saya pikir masih banyak waktu,” kata Tessa kepada wartawan, Selasa (2/7/2024).

Menurut dia, orang-orang berintegritas untuk memimpin lembaga antirasuah saat ini sedang menyiapkan berkas-berkas sebagai persyaratan mengikuti seleksi capim dan calon Dewas KPK.

Baca Juga: Setor Bukti ke Dewas, Kusnadi Staf Hasto PDIP Tuding Penyidik KPK Palsukan Surat Penyitaan

Mengenai nama-nama dari internal KPK yang potensial untuk mengikuti seleksi capim dan calon Dewas, Tessa mengaku belum mendapatkan informasi tersebut.

“Ya, kita tunggu saja,” tandas dia.

Sebelumnya, pansel capim dan Dewas KPK mengungkapkan bahwa 318 orang telah register akun pendaftaran dan 26 di antaranya sudah mengunggah dokumen per 1 Juli 2024.

Dari 26 orang yang sudah mengunggah dokumen, 10 di antaranya pendaftar capim KPK dan 16 pendaftar calon Dewas KPK.

Baca Juga: Pimpinan KPK Bocorkan Kriteria Capim Ideal Ke Pansel

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI