Suara.com - Ratusan penonton mengamuk lantaran konser musik Lentera Fest yang mereka nanti tak kunjung dimulai. Acara konser musik itu sedianya digelar di Pasar Kemis, Tangerang, Minggu (23/6/2024) kemarin.
Kapolsek Pasar Kemis, AKP Ucu Nuryandi, mengatakan mereka mengamuk lantaran artis yang mereka nantikan tidak kunjung muncul. Malahan, panggung yang sudah berdiri terlihat gelap dan sunyi.
“Sekitar jam 19.00 WIB penonton masih menanti-nanti, mana ini artisnya,” ucap Ucu saat dikonfirmasi, Senin (24/6/2024).
Ucu memastikan konser musik Lentera Fest bukan dihentikan di pertengahan pertunjukan, melainkan memang sejak awal konser ini tidak jadi diselenggarakan oleh panitia acara.
Baca Juga: Coki Pardede Tak Akan Ikuti Jejak Marshel Widianto Terjun ke Politik: Gue Takut Korupsi
Sekitar pukul 19.00 WIB, para penonton masih menanti bintang tamu dalam konser tersebut. Namun, saat pukul 20.00 WIB, kondisi panggung malah menjadi gelap karena lampu yang berada di atas panggung dimatikan.
Setelahnya, barulah massa mulai beringas lantaran kecewa konser musik yang mereka nantikan tidak terealisasi.
“Karena gak mulai, penoton teriak mana artisnya,” jelasnya.
Ucu mengatakan, sebelum kejadian para panitia pelaksana pun tidak ada dilokasi. Sehingga membuat para penonton tambah kecewa.
Berdasarkan keterangan dari beberapa penonton yang hadir, mereka kecewa lantaran sudah rela merogoh kocek sebesar Rp 115 ribu untuk konser tersebut, namun malah melihat panggung yang gelap.
Tidak sedikit para penonton yang meminta pengembalian uang tiket yang sudah dikeluarkan.
“Kita cari panitia untuk pertanggungjawaban. (Harga tiket) ada yang online, ada yang offline, harga Rp 115 ribu,” ucapnya.
Kemudian penonton yang semakin emosi membakar panggung Lentera Fest akibat merasa telah ditipu oleh pihak penyelenggara.