Meriahkan Puncak HUT ke-497 Jakarta, Ini Kata Heru Budi Soal Jakarta Internasional Marathon

Minggu, 23 Juni 2024 | 16:20 WIB
Meriahkan Puncak HUT ke-497 Jakarta, Ini Kata Heru Budi Soal Jakarta Internasional Marathon
Jakarta International Marathon (JAKIM) 2024 yang digelar di Jakarta pada Minggu (23/6/2024).ANTARA/HO-Humas JAKIM
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Pemprov DKI Jakarta menggelar Jakarta Internasional Marathon di kawasan Sudirman-Thamrin, Minggu (23/6/2024). Hal tersebut sebagai puncak perayaan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-497 Jakarta .

Pj Gubernur DKI, Heru Budi Hartono mengatakan, kegiatan tersebut bekerja sama dengan Bank Tabungan Negara (BTN). Total ada 15 ribu peserta yang ikut dalam event ini.

"Sebanyak 1.000 peserta adalah yang 42 kilometer maraton, kurang lebih 4.000 yang 21 Km (half marathon), Lantas yang 10 Km itu ada 10.355 peserta," kata Heru, di Jakarta, Minggu (23/6/2024).

Heru sangat berterima kasih kepada stakeholder terkait, seperti Polda Metro Jaya, Kodam Jaya dan seluruh dinas di lingkungan Pemprov DKI yang telah mendukung acara tersebut.

Baca Juga: PJ Gubernur Heru Budi: HUT ke-497 Jakarta Jadi yang Terakhir dengan Status Ibu Kota

Sebab, kata Heru, selama acara lari itu berlangsung kawasan Sudirman-Thamrin sangat steril dari kendaraan.

"Safety-nya juga bisa, dan mereka nyaman untuk melakukan 42 K, 21 K, dan 10 K," tegasnya.

Pj Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono saat Jakarta International Marathon (JAKIM) di Jakarta, Minggu.ANTARA/Mario Sofia Nasution
Pj Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono saat Jakarta International Marathon (JAKIM) di Jakarta, Minggu.ANTARA/Mario Sofia Nasution

Event puncak perayaan HUT Jakarta ini, lanjut Heru, telah disosialisasikan sejak bulan Februari hingga bulan Mei 2024 lalu.

Dalam mengamankan even Jakarta Internasional Marathon, petugas gabungan disebar di beberapa titik untuk pengamaman.

"Tentunya yang terutama bagi pelari adalah sterilisasi dan ini atas partisipasi masyarakat, lapisan seluruhnya, ini telah berhasil kira-kira seperti itu," jelasnya.

Baca Juga: Heru Budi Akui Ada 7 Pegawai Non-PNS Terlibat Penjarahan Rusun Marunda, Langsung Diberhentikan

Acara ini, kata Heru, sangat baik untuk promosikan Jakarta kepada seluruh masyarakat termasuk warga negara asing yang ikut.

Sebab, lanjut Heru, sebentar lagi Jakarta tidak lagi menyandang sebagai ibu kota melainkan kota berskala global.

"Kemudian, acara ini bisa bangkitakan ekonomi, UMKM bisa berjalan dengan baik, lantas terciptanya olahraga yang rutin, maka kesehatan juga bisa terpenuhi," ungkapnya.

Sebelumnya, Pemprov DKI Jakarta menggelar Jakarta Marathon Internasional 2024 di kawasan Sudirman-Thamrin, Minggu (23/6/2024) mendatang.

Sebanyak 2.435 Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) dikerahkan untuk mengamankan lokasi lari peserta Jakarta Marathon Internasional.

Satpol PP bakal disebar dari start di pintu Monas Barat, Gambir, Jakarta Pusat sampai finish di GBK, Tanah Abang.

Ada 219 lokasi titik plotingan jalur lintas acara. Kemudian ada 50 titik sharing point, sharing point itu ada hiburan-hiburan yang ditampilkan Dinas Kebudayaan.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI