Dedi Mulyadi Getol Ungkap Kebenaran Kasus Vina Cirebon: Bukan Urusan dengan Calon Gubernur

Baehaqi Almutoif Suara.Com
Rabu, 19 Juni 2024 | 17:12 WIB
Dedi Mulyadi Getol Ungkap Kebenaran Kasus Vina Cirebon: Bukan Urusan dengan Calon Gubernur
Dedi Mulyadi, mantan Bupati Purwakarta yang datang ke pernikahan Rizky Febian dan Mahalini di Hotel Raffles, Jakarta Selatan pada Jumat (10/4/2024). [Suara.com/Rena Pangesti]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Politikus Dedi Mulyadi getol mencari kebenaran Kasus Vina Cirebon. Mantan Bupati Purwakarta tersebut terus mencari saksi mata di malam kematian Vina dan Eky pada 2016.

Dia mewawancarai sejumlah warga di sekitar wilayah lokasi tempat kematian Vina, tepatnya di Jembatan Talun, Kabupaten Cirebon.

Beberapa orang berhasil diwawancarai yang kemudian ditayangkan di kanal YouTube miliknya.

Dedi Mulyadi menegaskan, kepeduliannya terhadap kasus tersebut tidak ada hubungannya dengan isu pencalonannya di Pilgub Jabar.

Baca Juga: PDIP Terbuka Usung Dedi Mulyadi Di Pilgub Jabar Paket Dengan Kadernya Jadi Cawagub

"Bukan saya urusan dengan gubernur, nggak ada. Saya urusannya hanya satu saja, kalau memang ada orang yang tidak bersalah mengalami penjara seumur hidup kan itu peristiwa kemanusiaan yang kita harus turun menyelesaikan," ujarnya dikutip dari kanal YouTube miliknya, Rabu (19/6/2024).

Dia merasa terpanggil untuk mengungkap kasus tersebut, mengingat melibatkan orang-orang yang tidak mempunyai uang.

Menurutnya, jika memang orang-orang yang saat ini menjadi tersangka tidak bersalah, harus diperjuangkan.

"Ini kan orang-orang apa, tidak punya duit, nggak punya apa ya kan. Kalau nggak ada orang yang punya kesadaran untuk bagaimana memperjuangkan nasibnya lantas bagaimana," katanya.

Sebelumnya, Dedi Mulyadi mewawancarai sejumlah sosok, seperti paman Pegi Setiawan, yakni Robi. Terbaru dia juga sempat mewawancarai orang tua Rivaldi.

Baca Juga: Update Kasus Vina Cirebon: Ayah Eky Iptu Rudiana Dilaporkan sampai Diperiksa Propam

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI