Belum Ada Ajakan Masuk Kabinet usai Dukung Ganjar, Sandiaga Sadar Diri: Lebih Berhak yang Berjuang untuk Prabowo-Gibran

Minggu, 16 Juni 2024 | 19:08 WIB
Belum Ada Ajakan Masuk Kabinet usai Dukung Ganjar, Sandiaga Sadar Diri: Lebih Berhak yang Berjuang untuk Prabowo-Gibran
Belum Ada Ajakan Masuk Kabinet usai Dukung Ganjar, Sandiaga Sadar Diri: Lebih Berhak yang Berjuang untuk Prabowo-Gibran. (Antara)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Politikus Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Sandiaga Uno mengaku belum ada tawaran untuk bergabung di kabinet Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka pada pemerintahan mendatang.

Hal itu ia ungkapkan menanggapi pertanyaan apakah dirinya akan ikut menjadi bagian dari pemerintahan mendatang.

"Belum ada tawaran (masuk kabinet Prabowo-Gibran)," kata Sandiaga di Epicentrum XXI, Jakarta Selatan, Minggu (16/6/2024).

Walau belum ada tawaran, Sandiaga pun sadar diri.

Baca Juga: Soal Demo Lengserkan Mardiono dari PPP, Sandiaga: Ini Demokrasi Ya, tapi...

Menurutnya, peluang untuk menjadi menteri di pemerintahan mendatang lebih berhak diberikan kepada pendukung Prabowo-Gibran di Pilpres 2024. Sementara posisi Sandiaga pada Pilpres kemarin berada di kubu Ganjar Pranowo-Mahfud MD.

Prabowo Subianto saat melantik Sandiaga Uno sebagai Ketua Umum APPSI periode 2015-2020, di GOR Senen, Jakarta, Selasa (22/3/2016) lalu. [Suara.com/Bagus Santosa]
Prabowo Subianto saat melantik Sandiaga Uno sebagai Ketua Umum APPSI periode 2015-2020, di GOR Senen, Jakarta, Selasa (22/3/2016) lalu. [Suara.com/Bagus Santosa]

"Tapi saya sebagai pendukung Pak Ganjar dan Pak Mahfud, saat itu kan. Tentunya yang lebih berhak yang berkeringat adalah yang pihak-pihak yang berjuang untuk pak Prabowo dan mas Gibran," kata Sandiaga.

Ngaku Siap Kena Reshuffle 

Sandiaga Uno mengaku siap bila ia terkena perombakan kabinet atau reshuffle di pemerintahan Jokowi-Maruf Amin.

Pernyataan itu ia sampaikan menanggapi isu terkait reshuffle. Politikus PPP ini mengaku belum mendengar terkait wacana reshuffle. Ia sebatas mengetahui dari pemberitana media.

Baca Juga: Mendadak Nonton Bareng Bioskop, Anies dan Sandiaga Kompak Bantah Bahas Pilkada Jakarta

"Saya belum dengar itu. Saya baca dari media," kata Sandiaga di Epicentrum XXI, Jakarta Selatan, Minggu (16/6/2024).

Kendati begitu, Sandiaga mengaku siap bila Presiden Jokowi turut melakukan reshuffle kapan saja terhadap dirinya.

"Tapi kan kita sebagai pembantu presiden siap di-reshuffle kapan pun," kata Sandiaga.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI