Desas Desus Warganet Kasus Vina Cirebon: Kapal Penyeludup Narkoba dan Sepak Terjang Rudiana

Galih Prasetyo Suara.Com
Minggu, 02 Juni 2024 | 11:11 WIB
Desas Desus Warganet Kasus Vina Cirebon: Kapal Penyeludup Narkoba dan Sepak Terjang Rudiana
Rekam Jejak Iptu Rudiana Ayah Eky Kekasih Vina Cirebon [Ist]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Menurut Rizka bahwa saat penggerebakan kapal kargo itu, pihaknya hanya dilibatkan untuk pengamanan di TKP terakhir sebanyak 10 personil dari Polsek Selatan Timur.

"Namun, untuk detailnya kami belum bisa memberikan informasi," katanya pada 17 Maret 2016.

Yang menarik sebagai polisi yang bekerja di satuan Narkoba, Iptu Rudiana ayah Eky ternyata punya rekam jejak cukup cemerlang. Pada Desember 2019, ia menjadi satu dari delapan polisi Polres Cirebon yang sukses membongkar peredaran narkoba di dalam lapas.

Pemberian penghargaan ini berdasarkan Keputusan Kapolres Nomor : Kep/ 42/XII/2019 kepada delapan anggota Sat Narkoba yang telah berhasil mengungkap penyalahgunaan narkotika jaringan lapas seberat 255,74 gram.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI