Suara.com - Selebgram bernama Syaima Salsabilaa belakangan ini jadi sorotan di sosial media. Melalui akun tiktoknya @syaimasalsabilaa, ia bercerita pengalaman buruknya saat di Bali baru-baru ini.
Dalam video itu, Syaima yang pernah tersandung kasus narkoba ini mengaku bahwa dirinya baru saja mengalami penjambretan di Bali pada Jumat (24/5/24) pukul 4 pagi.
“Bali lagi nggak aman banget,” ujarnya dikutip dari akun tiktok @syaimasalsabilaa.
“Gue kejambretan hari Jumat kemarin jam 4.00 pagi,” tambahnya.
Baca Juga: Hotel Bergaya Bali Ada di Jepang, Lengkap Dengan Nama Denpasar Hingga Gilimanuk
Saat itu dirinya sedang naik motor (ojek). Saat ditengah jalan, ia mengaku sedang mengecek wize dengan handphonenya tersebut.
Kemudian saat berpapasan dengan motor lain, tiba-tiba handphone yang dipegangnya itu dijambret.
“Tiba-tiba gue dijambret handphone di tangan gue,” kata Syaima.
“Itu iphone 15 pro max yang baru gue beli tiga bulan yang lalu,” tambahnya dengan ekspresi kesal.
Pengalaman tak menyenangkan itu membuat Syaima seketika kesal dengan keadaan tersebut dan menyalahkan orang-orang yang tidak mencari pekerjaan halal.
Baca Juga: Viral 'New Moscow' Bali Bikin Warga Lokal Resah, WN Rusia Diduga Bikin Usaha Tanpa Izin
“Lu mau cari kerja di Bali cari kerja yang halal, yang bener, lu jadi jambret lu,” ungkapnya.
“Jangan ngotor-ngotori nama Bali lu,” ujarnya.
Di akhir videonya, selebgram cantik ini berpesan pada semua warganet terutama yang tinggal di Bali, agar lebih berhati-hati ketika berada di Jalan saat malam hari.
“Pokoknya buat kalian nih, Jangan pernah pegang handphone saat di jalan. Jangan lewat jalan raya Kerobokan, Semer gitu segala macem, jalanan-jalanan yang sepi malam-malam di atas jam 12.00 jangan pernah lewat situ,” urainya.
“Kalaupun kalian terpaksa harus lewat situ, simpan barang-barang berharga kalian dengan baik,” tegasnya.
Kontributor : Kanita