Suara.com - Gedung Kampus F Trisakti di Jalan Jenderal Ahmad Yani, Cempaka Putih, Jakarta Pusat dilahap api, Senin (27/5/2024). Api yang melumat bangunan kampus tersebut diduga bermula dari kebakaran yang melanda sebuah mobil di dekat lokasi.
Kasi Ops Sudin Gulkarmat Jakarta Pusat, Achmad Saiful Kahfi mengatakan, peristiwa ini sekitar pukul 11.40 WIB.
“Objek yang terbakar kendaran roda empat atau mobil. Api merambat ke Kampus F Trisakti,” kata Achmad dalam keterangannya, Senin.
Achmad mengaku setelah mendapat informasi tentang kebakaran tersebut pihaknya langsung mengirimkan 25 personel dengan 5 unit mobil pemadam.
Baca Juga: Banjir 60 Cm Terjang Kalibata, Satu Lansia Dievakuasi! Petugas DKI Minta Warga Waspada
Usai berjibaku, petugas berhasil melokalisir api sekira pukul 11.50 WIB.
Api dinyatakan padam pada pukul 12.36 WIB.
“Kondisi hijau,” ucapnya.
Hingga saat ini belum diketahui apakah ada atau tidaknya korban luka atau jiwa dalam peristiwa ini.
Pihak pemadam juga belum mengetahui penyebab mobil tersebut bisa terbakar.
Baca Juga: Gudang Sendal Dilalap Api Usai Truk Molen Nyangkut Kabel Listrik, Beruntung Tak Ada Korban