Suara.com - Seorang emak-emak di Porong, Sidoarjo, Jawa Timur menjadi korban jambret, Jumat (18/5/2024) sekitar pukul 05.30 WIB. Ngerinya lagi, pelaku membawa senjata tajam berupa celurit saat menjalankan aksinya.
Aksi pelaku jambret ke emak-emak itu pun sempat terekam kamera CCTV. Video rekaman CCTV itu kemudian dibagikan oleh akun instagram @andreli_48.
Dalam video berdurasi 47 detik itu terlihat seorang emak-emak tengah menyapu halaman rumahnya.
Tak berselang lama, tampak dua orang laki-laki mengendarai sepeda motor berboncengan berhenti di depan rumahnya.
Seorang laki-laki yang di bonceng kemudian langsung turun menghampiri emak-emak itu dan mengacungkan celurit ke arahnya.
Korban kemudian dipaksa melepas kalung yang dipakainya. Emak-emak dalam video itu pun tampak tidak melakukan perlawanan karena diancam dengan celurit.
Pelaku langsung pergi usai mendapatkan barang incarannya yakni kalung emas yang dikenakan emak-emak tersebut.
Sang emak-emak kemudian mengambil bak di atas kursi. Di dalam bak tersebut ternyata ada seorang bayi.
Unggahan video itu pun ramai dikomentari dari warganet. Tak sedikit yang menduga pelaku sudah mengincar korban sebelumnya.
"Ya Allah bu, gapapa besok beli lagi yang penting sampean sama dedek bayi selamat bu," ujar meris***.