Suara.com - Presiden Joko Widodo atau Jokowi mengejutkan masyarakat yang tengah menghabiskan libur akhir pekannya dipusat perbelanjaan The Park, Kendari, Sulawesi Selatan, Minggu (12/5/2024).
Di sana, Jokowi memilih untuk menyantap nasi goreng.
Baca Juga:
Jokowi Akui Idolakan Mahalini, Pantas Bela-belain Hadir sampai Kasih Wejangan Khusus ke Pengantin
Baca Juga: Iriana Jokowi Puji Kecantikan Aaliyah Massaid, Netizen: Ngeri Ibu Negara Dihujat Sebelah
Kunjungan ini dilakukan Jokowi di luar dari jadwal yang sudah ditentukan. Ia tiba di The Park sekitar pukul 19.00 WITA.
Kehadirannya di sana sontak membuat pengunjung mal heboh dan silih berganti memanggil nama Jokowi.
"Pak Jokowi! Pak Jokowi! Pak Jokowi!" teriak para pengunjung.
Alea, salah satu pengunjung yang beruntung, mengatakan bahwa dirinya dan teman-temannya tidak mengetahui akan kedatangan Presiden Jokowi sebelumnya.
Bersama ketiga temannya, Ratu, Zahra, dan Cahaya, ia awalnya hanya berniat menonton film di bioskop.
Baca Juga: Iriana Jokowi Takjub Lihat Aaliyah Massaid Jadi Bridesmaid Mahalini: Cantiknya
"Kita kaget ternyata (Presiden Jokowi) datang. Baru kali ini kita dapat (foto) Pak Jokowi," kata Alea.
Sementara pengunjung lainnya, Kiki, berbagi pengalamannya bisa foto bersama Jokowi.
Ia tidak menyangka, sekelas presiden saja mau melakukan foto ulang apabila hasilnya dinilai kurang bagus.
"Pak Jokowi itu humble banget orangnya. Dia enggak memandang ini orang siapa, tetap saja diambil HP kita, foto. Kalaupun ada yang jelek hasilnya difoto ulang lagi sama Pak Jokowi," ungkap Kiki.
Baca Juga:
Datang ke Resepsi, Jawaban Presiden Jokowi Pilih Mahalini Ketimbang Nadin Amizah Diungkit Lagi
Kiki pun berterima kasih atas Kiki sempat menyampaikan ucapan terima kasih atas kinerja Jokowi selama menjabat. Dirinya menilai, banyak program pemerintahan Presiden Jokowi yang telah dirasakan langsung manfaatnya oleh masyarakat.
"Kami sebagai warga sudah merasakan apa yang Pak Jokowi programkan dan memang kerjanya Pak Jokowi itu nyata. Terima kasih untuk kerjanya selama ini. Semoga Bapak Jokowi panjang umur, sehat selalu, dan Tuhan berkati," jelasnya.