Suara.com - Namanya Sagil. Seorang siswa kelas 6 Sekolah Dasar (SD) di Jambi, menjadi viral di media sosial. Dengan usianya yang baru duduk di kelas 6 SD, ia sudah memiliki tinggi yang melebihi teman-teman seusianya.
Diketahui Sagil memiliki tinggi badan mencapai 2 meter. Kehidupan Sagil pun kini menjadi perhatian. Publik pun menyarankannya segera dibina menjadi atlet guna mengharumkan nama bangsa Indonesia.
Salah satu akun yang membagikan postingan mengenai siswa SD dengan tinggi mencapai 2 meter ialah @ kabarjambiupdate.
Narasi di akun tersebut pun dituliskan jika Sagil telah menjadi pembicaraan publik atas keunikan tinggi badan yang dimilikinya.
"Viral di media sosial foto siswa kelas 6 SD di Kerinci miliki tinggi badan capai 2 meter," ujar narasi di media sosial tersebut.
Baca juga:
Murah Meriah, Lezatnya Mie Ayam Porsi Jumbo di Kota Jambi
BEM Games: Wadah Mengasah Kemampuan dan Sportivitas Mahasiswa FKIK UNJA
Di akun tersebut juga ditampilkan bagaimana penampilan Sagil bersama teman-teman yang seusianya. Diketahui Sagil mengalami perkembangan tubuh nan cenderung beda dibandingkan teman-teman lainnya sejak di bangku 2 SD.
Baca Juga: Ngaku Terlalu Sayang, Guru Perempuan di Natuna Nekat Cabuli Siswi SMP
Akun ini kemudian banyak dikomentari netizen yang menyarankan jika Sagil sebaiknya menjadi atlet.