Suara.com - Presiden Joko Widodo atau Jokowi memberikan jawaban atas pertanyaan ke partai politik mana dirinya akan berlabuh. Namun, jawaban yang diberikan bukan jawaban serius, melainkan gurauan atau kelakar semata.
Sembari tersenyum, Jokowi menjawab akan berlabuh di pelabuhan.
"Akan berlabuh di pelabuhan," kelakar Jokowi di Balai Besar Pengujian Perangkat Telekomunikasi, Depok, Jawa Barat, Selasa (7/5/2024).
Baca Juga: Klaim Tak Ikut Campur, Jokowi Tak Masalah Prabowo Tambah Kementerian Jadi 40 Pos?
Ucap Terima Kasih usai Didepak PDIP
Sebelumnya, Jokowi merespons singkat pernyataan Ketua DPP PDI Perjuangan Bidang Kehormatan, Komarudin Watuban yang menyebut dirinya sudah tidak lagi jadi bagian dari partai berlambang banteng.
Jokowi sebatas mengucapkan terima kasih. Respons tersebut ia sampaikan usai menghadiri peresmian pembukaan Rapat Kerja Nasional Kesehatan Tahun 2024 di ICE BSD, Tangerang.

Tampak senyum lebar Jokowi usai memberikan respons dengan kalimat tersebut.
"Iya terima kasih," ucap Jokowi diiringi senyuman, Rabu (24/4/2024).
Baca Juga: Klaim Tak Ikut Campur, Jokowi Tak Masalah Prabowo Tambah Kementerian Jadi 40 Pos?
Disebut Masuk Golkar