Suara.com - Nama Ruben Onsu dan Teuku Ryan belakangan ini santer jadi sorotan publik tanah air.
Presenter Ruben Onsu ramai jadi perbincangan setelah dikabarkan pisah rumah dengan Sarwendah. Isu adanya keretakan rumah tangga pun menyeruak.
Sementara itu Teuku Ryan juga tengah hangat jadi gunjingan setelah bocoran surat putusan cerai dengan Ria Ricis beredar luas ke publik.
Ayah dari Moana itu dicibir lantaran sikapnya yang berubah ketika diberi uang Rp500 juta oleh Ria Ricis.
Bicara soal uang dan keluarga, Ruben Onsu yang santer digosipkan pisah rumah dengan Sarwendah diketahui lebih royal ke keluarga ketimbang Teuku Ryan.
Hal itu terungkap saat Ruben Onsu ditanya oleh Irfan Hakim sesama presenter.
Dikutip melalui channel YouTube deHakims Story, mulanya Irfan Hakim bertanya soal uang bulanan yang diberikan kepada Sarwendah.
"Honor lu kan udah tinggi katanya ke istri uang bulannya sampe Rp40 juta?" tanya Irfan mengonfirmasi.
Sesaat kemudian Ruben Onsu meminta asistennya membawakan handphone pribadinya.
Baca Juga: Ria Ricis Pernah Belikan Obat Kuat Untuk Teuku Ryan, Benarkah Ampuh Tingkatkan Gairah Lelaki?
Saat itu Ruben Onsu pun memperlihatkan total uang bulanan yang diberikan kepada Sarwendah ke hadapan Irfan Hakim.