Suara.com - Kiper FC Dallas Maarten Paes menjadi pemain ke-11 yang dinaturalisasi.
Pada Selasa (30/4/2024) kemarin, Maarten Paes pun resmi menjadi Warga Negara Indonesia atau WNI.
Prosesi Maarten Paes menjalani peresmian sebagai WNI pun sempat dibagikan oleh ketua PSSI Erick Thohir di akun Instagramnya.
Beberapa Waktu lalu pun beredar sebuah video Ketika pemain keturunan Kediri tersebut melakukan pemotretan untuk pembuatan KTP.
Baca Juga: Resmi Jadi WNI, Maarten Paes Bangga dan Tak Sabar Bela Timnas Indonesia
Unggahan tersebut pun sempat mencuri perhatian netizen.
Tak sedikit yang penasaran dengan identitas Maarten Paes di KTP-nya.
"Sory mau nanya kalo yang naturalisasi gini bikin di KTP domisilinya mana yaks apakah Jakarta atau provinsi lain?" tanya netizen.
Pertanyaan menggelitik itupun direspon beragam netizen lainnya.
"Alamatnya di wisma Atlet..punya KK juga apa ga ya?" tanya alfian.
Baca Juga: Maarten Paes Resmi Menjadi WNI, Bisakah Membela Timnas Indonesia?
"Biasanya Jakarta karena langsung di Dukcapil Jakarta bikinnya, cuma alamatnya nih masih tanda tanya pake alamat PSSI kah atau apa?" tulis aetes.
"Pertanyaan menarik ikut nyimak," kata kuucing.
"Coba tanya ke @PSSI," tulis ibaim.
Sementara itu bila merujuk pada para pemain yang sebelumnya dinaturalisasi untuk alamat KTP mereka yakni berdomisili di Jakarta.
Hal itu seperti dikutip dari laman PSSI yang menyebut alamat KTP Thom Haye dan Ragnar Oratmangoen misalnya yang baru saja dinaturalisasi pada Maret lalu, memiliki alamat di Jakarta.
Lalu sebelumnya, ada Jordi Amat dan Sandy Wals juga disebutkan Ketua PSSI kala itu Iwan Bule bahwa kedua pemain itu alamat KTPnya berada di Jakarta.
Hal serupa juga berlaku untuk Elkan Baggott hingga Shayne Pattynama yang juga memiliki alamat di Jakarta seusai sah sebagai WNI.