Menegangkan! Penumpang Commuter Line Jatuh Terperosok ke Kolong Peron Stasiun UI

Selasa, 30 April 2024 | 16:16 WIB
Menegangkan! Penumpang Commuter Line Jatuh Terperosok ke Kolong Peron Stasiun UI
Bidik layar--Seorang penumpang wanita jatuh hingga terperosok ke kolong peron Stasiun Universitas Indonesia (UI) Depok, Jawa Barat.
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Seorang penumpang wanita jatuh hingga terperosok ke kolong peron Stasiun Universitas Indonesia (UI) Depok, Jawa Barat. Video terkait peristiwa itu viral di media sosial.

Salah satunya diunggah akun Instagram @dramakrlcommuterline. Dalam video terlihat korban berlindung di kolong peron ketika kereta sedang berhenti di Stasiun UI.

"Penumpang KRL (wanita) terperosok di peron Stasiun UI," tulis akun tersebut.

Salah satu warganet mengaku sempat mengalami kejadian yang sama. Dia bahkan masih merasa trauma hingga saat ini.

Baca Juga: Bacok Siswa SMP Depok Hingga Terluka 10 Jahitan, Pelaku Begal HP Ngaku Buat Beli Sabu

"Saya sebagai korban yang pernah jatuh di peron Stasiun UI pun juga ingin menginformasikan Stasiun UI ini peronnya ketinggian, makanya saya agak trauma dan was-was di stasiun ini," ungkapnya.

External Relations & Corporate Image Care PT KAI Commuter Line, Leza Arlan menyebut peristiwa ini terjadi pada Senin (29/4) sore. Dia memastikan korban dalam kondisi selamat.

"Setelah diangkat ke peron, pengguna tersebut ditanyakan ada keluhan atau sakit, petugas menawarkan untuk ke poskes namun pengguna mengatakan dalam kondisi baik dan melanjutkan perjalanannya kembali," tutur Leza kepada wartawan, Selasa (30/4/2024).

Lebih lanjut, Leza mengimbau kepada seluruh penumpang untuk lebih berhati-hati. Selain itu juga diingatkan agar lebih mengutamakan penumpang yang hendak turun.

"Kami himbau kepada pengguna untuk berhati-hati saat melangkah, fokus dan tidak terburu-buru. Dahulukan pengguna yang akan turun dan tidak memaksakan naik apabila kondisi kereta sudah penuh," pungkasnya.

Baca Juga: Siap Usung Imam Budi Hartono di Pilkada Kota Depok, Presiden PKS Ahmad Syaikhu Bongkar Alasannya!

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI