Suara.com - Sejumlah warga yang ikut meramaikan nonton bareng Timnas Indonesia Vs Uzbekistan dalam Piala Asia U-23 balik badan meski pertandingan belum selesai pada Senin (29/4/2024) malam.
Mereka pulang dengan raut wajah kecewa meninggalkan area nonton bareng yang diselenggarakan di Ring Road Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK).
"Ah karma dari Korsel ini mah," kata saah seorang supporter, di kawasan SUGBK Senayan, Senin (29/4/2024).
Kekecewaan mereka berlipat ganda lantaran harus kebobolan gol pertama dari Uzbekistan. Sebelumnya, pemain Timnas Indonesia Muhammad Ferrari sempat mencetak gol namun dianulir wasit akibat offside.
Baca Juga: 2 Cara Timnas Indonesia U-23 ke Olimpiade usai Kalah dari Uzbekistan, Masih Ada Harapan!
Kemudian, gol kedua terjadi usai kapten Timnas U-23 Indonesia, Rizky Ridho mendapatkan kartu merah lantaran melakukan pelanggaran keras terhadap pemain Uzbekistan.
Sebelumnya, ribuan supporter Timnas Indonesia memadati kawasan SUGBK, Senayan Jakarta. Mereka sengaja datang untuk menonton bareng pertandingan Indonesia Vs Uzbekistan dalam laga semi final Piala Asia U-23.
Pantauan Suara.com di lokasi, ribuan masyarakat terlihat menumpuk di depan layar yang disediakan panitia pelaksana, dekat pintu zona 9 SUGBK.
Meski hanya menyaksikan lewat layar kaca, namun para pendukung tidak kalah dalam memberikan dukungan dengan para supporter yang berada di dalam stadion.
Sesekali penonton bersorak saat Indonesia melakukan serangan ke mulut gawang tim Uzbekistan. Sorak sorai juga terdengar saat para pemain belakang Timnas berhasil menyelamatkan gawang dari serangan.
Baca Juga: Ribuan Masyarakat Padati Nobar di SUGBK Sampai Panjat Pagar Pembatas
Banyak dari para pendukung yang sampai memanjat ke atas pagar, pembatasn hanya untuk menonton layar yang disediakan. Pasalnya letak layar yang disediakan panitia tidak terlalu mumpuni untuk disaksikan banyak orang.
Tak hanya memanjat pagar, bagi para pendukung Timnas yang telah datang ke SUGBK terpaksa harus menonton dari ponsel dengan cara streaming.
Salah satunya, Feri (30). Meski telah datang dari Joglo Jakarta Barat, namun dirinya harus menontong secara streaming dari ponsel.
"Nggak dapet tempat,” katanya, di lokasi, Senin (29/4/2024).
Meski dia telah datang satu jam sebelum kickoff, namun dirinya tetap saja tidak kebagian tempat.