Dulu Bikin Timnas Indonesia Kalah 0-10, Pelatih Asal Surabaya Kini Bela Habis-habisan Shin Tae-yong

Kamis, 25 April 2024 | 12:32 WIB
Dulu Bikin Timnas Indonesia Kalah 0-10, Pelatih Asal Surabaya Kini Bela Habis-habisan Shin Tae-yong
Shin Tae-yong (pssi.org)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Debat panas tersaji antara pengamat sepak bola, Tommy Welly atau Bung Towel dengan mantan pelatih futsal Timnas Indonesia, Justinus Lhaksana.

Dalam acara Hot Room Metro TV Bung Towel menilai keberhasilan Shin Tae-yong terlalu dimanjakan Ketua Umum PSSI Erick Thohir untuk meraih prestasi saat ini.

"Tapi kalau kita mau bicara sepak bola, dari sisi lain secara analisis, bagaimana PSSI, bagaimana Pak Erick Thohir memanjakan Shin Tae-yong. Sangat dimanjakan Ya perlakuan, fasilitas, support, dukungan," ujar Bung Towel di acara Hot Room Metro TV yang dilansir Suara.com, Kamis (25/4/2024).

Baca Juga:

Stadion Abdullah bin Khalifa Saksi Bisu Kejayaan Timnas Indonesia: Dua Negara Tumbang!

Komang Teguh: Putra Kabupaten Bangli dan Pemain Pertama Indonesia yang Cetak Gol di Piala Asia U-23

Towel memberi contoh, Shin Tae-yong berhasil mendapatkan 13 pemain naturalisasi untuk memperkuat Timnas Indonesia. Semua ini menurut Bung Towel adalah upaya dari Ketua Umum PSSI Erick Thohir.

Meski demikian, mantan pelatih Timnas Indonesia dan Persebaya Surabaya Aji Santoso justru memberikan pendapat berbeda.

Juru taktik asal Surabaya itu memberikan pembelaan kepada Shin Tae-yong dan tidak mempermasalahkan mengenai sikap PSSI yang dianggap memanjakan pelatih asal Korea Selatan tersebut.

Baca Juga: 3 Keunggulan Korea Selatan Versi Shin Tae-yong yang Kini Dimiliki Indonesia

"Menurut saya sah-sah saja. Karena kita tahu coach Shin Tae-yong mantan pelatih Piala Dunia. Kenapa dapat perlakuan istimewa? memang sesuai dengan kualitas mereka. jadi menurut saya wajar-wajar saja," balas Aji Santoso.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI