Akun Instagram dan Youtube Sandra Dewi Lenyap, Sengaja Hilangkan Jejak?

Eliza Gusmeri Suara.Com
Selasa, 23 April 2024 | 12:22 WIB
Akun Instagram dan Youtube Sandra Dewi Lenyap, Sengaja Hilangkan Jejak?
Hotel Sandra Dewi dan Harvey Moeis saat liburan di Italia. (YouTube/Sandra Dewi Official)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Publik dikejutkan dengan hilangnya kanal YouTube Sandra Dewi Official milik Sandra Dewi. Sebelumnya akun Instagram perempuan tersebut juga hilang dari media sosial. Diduga kuat istri Harvey Moeis ini sengaja menghilang dari media sosial karena sang suami sedang terseret kasus korupsi timah yang merugikan negara hingga Rp271 triliun.

Apalagi dirinya ikut diperiksa sebagai saksi di Kejaksaan Agung terkait kasus tersebut. Hingga saat ini, belum ada konfirmasi resmi dari Sandra Dewi maupun pihak terkait mengenai alasan di balik hilangnya konten media sosial tersebut.

Namun, publik berspekulasi bahwa Sandra Dewi sengaja menghapus kontennya untuk menghindari sorotan dan komentar negatif terkait kasus korupsi suaminya.

Baca juga:

5 Anggota Polda Metro Jaya Diringkus Diduga Nyabu, Kompolnas Minta Atasan Turut Diperiksa

Mahasiswa Pro Palestina di Amerika Bersatu

Ada juga netizen yang berkomentar untuk menghapus jejak gaya hidup mewahnya.

"Hapus jejak kemewahan," tulis netizen di akun Instagram Lambeturah.

"Takut ketahuan, takut kelihatan barang bukti, masih bisa sarangheo ga nih,"tulis netizen lain.

Terbaru, suami Sandra Dewi, Harvey Moeis masih diperiksa dalam kasus dugaan korupsi izin usaha pertambangan (IUP) PT Timah diperpanjang oleh Kejaksaan Agung RI.

Masa penahanan suuami Sandra Dewi diperpanjang hingga 40 hari menunggu penyidikan selesai. Kepala Pusat Penerangan Hukum (Kapuspenkum), Ketut Sumedana menjelaskan Harvey Moeis akan ditahan hingga 25 Mei 2024. Disebutkan juga jika tak akan ada pemindahan bapak dua anak tersebut dari Rutan Salemba.

Video di kanal YouTube Sandra Dewi hilang (YouTube)
Video di kanal YouTube Sandra Dewi hilang (YouTube)

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI