Beda Kisah Hidup Gibran Dibanding Jokowi Saat Sama-sama Menginjak Usia 36 Tahun, Ada yang Masih Bergelut Ngurusin Kayu

Galih Priatmojo Suara.Com
Senin, 22 April 2024 | 14:16 WIB
Beda Kisah Hidup Gibran Dibanding Jokowi Saat Sama-sama Menginjak Usia 36 Tahun, Ada yang Masih Bergelut Ngurusin Kayu
Gibran dan Jokowi saat jadi Wali Kota Solo. (Instagram/Twitter/@by4uw)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Bila gugatan paslon AMIN dan Ganjar-Mahfud kandas di Mahkamah Konstitusi terkait sengketa Pilpres 2024, Gibran Rakabuming Raka berpeluang besar memecahkan rekor sebagai wakil presiden Indonesia termuda yang pernah ada.

Diketahui salah satu permohonan yang diajukan dalam gugatan sengketa Pilpres 2024, baik paslon AMIN maupun Ganjar-Mahfud kompak memohon Mahkamah Konstitusi mendiskualifikasi paslon Prabowo-Gibran dan menggelar ulang pemungutan suara pilpres.

Bila dalam putusannya, Mahkamah Konstitusi tak mengabulkan permohonan tersebut, bisa dipastikan langkah Gibran menjadi wakil presiden bisa berjalan mulus.

Bila resmi dilantik, Gibran bakal memecahkan rekor sebagai wakil presiden Indonesia termuda dimana usianya saat ini 36 tahun, memecahkan rekor yang pernah dipegang Mohammad Hatta yang menjadi wakil presiden pada usia 43 tahun.

Baca Juga: Sidang Putusan Sengketa Pilpres di MK Diwarnai Aksi Demonstrasi, Din Syamsuddin Ikut Turun ke Jalan

Karier Gibran sendiri bisa dibilang sangatlah moncer.

Mengikuti jejak sang ayah, sebelum terjun ke dunia politik, pria kelaihran 1 Oktober 1987 itu lebih dikenal sebagai pengusaha. Salah satu usahanya yang kondang yakni bisnis kuliner dengan nama Markobar.

Ia terjun sebagai pengusaha pada 2017 ketika usianya saat itu masih 30 tahun.

Tiga tahun berselang, lulusan Management Development Institute Singapore tersebut secara mengejutkan maju dalam kontestasi Pilkada Solo yang berakhir dengan kemenangan.

Pada usianya yang ke-36, Gibran kembali membuat gebrakan setelah maju dalam kontestasi Pilpres 2024 berpasangan dengan Prabowo Subianto.

Baca Juga: Tunggu Putusan MK Soal Gugatan Sengketa Pilpres, Gibran Berpeluang Pecahkan Rekor yang Bertahan Selama 79 Tahun

Berdasar hasil pemungutan suara, pasangan Prabowo dan Gibran pun memeroleh suara terbanyak menyingkirkan dua kandidat lainnya yakni Anies Baswedan-Cak Imin dan Ganjar-Mahfud.

Bila dibandingkan dengan sang ayah, kisah hidup Gibran tampaknya jauh lebih indah.

Jokowi diketahui pada usia 27 tahun telah mendirikan perusahaan mebel dengan nama CV Rakabu yang diambil dari nama anak sulungnya Gibran Rakabuming Raka.

Hingga usia 30an, Jokowi masih bergelut dengan usaha mebelnya yang sempat mengalami situasi turun naik hingga akhirnya bisa ekspor ke Eropa dan Timur Tengah.

Jokowi baru terjun ke dunia politik ketika usianya 44 tahun. Kala itu ia mengikuti kontestasi Pilkada Solo yang akhirnya terpilih untuk periode 2005-2010.

Sejak itu, Jokowi tak pernah kalah dalam karier politiknya hingga kini menjabat sebagai presiden untuk periode kedua.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI