Potret Rumah Mewah Andika Perkasa Kembali Disorot, Terungkap Sumber Hartanya dari Mana

Eliza Gusmeri Suara.Com
Minggu, 21 April 2024 | 15:36 WIB
Potret Rumah Mewah Andika Perkasa Kembali Disorot, Terungkap Sumber Hartanya dari Mana
Rumah mewah Andika Perkasa [youtube]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Rumah megah mantan Panglima TNI Jenderal (Purn) Andika Perkasa kembali menjadi sorotan ketika didatangi Thariq Halilintar dan membagikannya video YouTube beberapa waktu lalu. Potret rumah mewah itu juga diunggah oleh seorang tamu yang datang ke rumahnya baru-baru ini.

Rumah elit tersebut terletak di kawasan Senayan Residence Town House, memiliki enam lantai dan dilengkapi dengan berbagai fasilitas mewah termasuk lift. Video penampakan rumah mewah Andika Perkasa ini memicu komentar publik dan mempertanyakan dari mana sumber hartanya.

"Ngeri di usut asal muasal harta gak sih," tulis netizen diakun Instagram @kepoin_trending, 21 April 2024.

Untuk diketahui, bila dikutip dari laporan LHKPN KPK per 31 Desember 2022, Andika Perkasa memiliki total harta kekayaan sekitar Rp184.530.569.648. Kekayaannya ini disebut hampir tiga kali lipat dari kekayaan Presiden Joko Widodo sehingga memicu rasa penasaran publk, dari mana sumber hartanya?

Baca juga:

Akhirnya Bahagia, Pernikahan Richard Eliezer dan Ling-Ling Disindir Netizen: Malah Happy Ending!

Ini Video Detik-detik Tenggelamnya Kapal Kayu di Afrika, 58 Orang Meninggal

Dalam sebuah wawancara yang ditayangkan di kanal YouTube Metro TV, Andika Perkasa mengungkapkan bahwa sebagian besar harta kekayaannya berasal dari istrinya, Diah Erwiany Trisnamurti Hendarti, atau yang lebih dikenal sebagai Hetty Perkasa.

Dia menyatakan bahwa sebagian besar harta tersebut merupakan pemberian dari ayah mertuanya, Jenderal (Purn) AM Hendropriyono.

"Andika Perkasa mengungkapkan bahwa harta kekayaannya, yang mencapai Rp179 miliar, sebagian besar berasal dari istrinya, Diah Erwiany Trisnamurti Hendarti, atau Hetty Perkasa, yang merupakan pemberian dari Jenderal (Purn) AM Hendropriyono," ujar dalam wawancara tersebut.

Menurut Andika Perkasa, ayah mertuanya memberikan rumah dan tanah sebagai hadiah setelah dirinya menikahi Hetty Perkasa.
"Banyak hibah yang diberikan oleh mertua saya. Sejak saya menikah, mertua saya memberikan rumah, tanah. Itu bukanlah pilihan saya untuk menolak," ungkapnya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

Potret Bekas Rumah Dinas Andika Perkasa, Tak Kalah Mewah dari Rumah Pribadi ala Istana Dubai
Potret Bekas Rumah Dinas Andika Perkasa, Tak Kalah Mewah dari Rumah Pribadi ala Istana Dubai
Rumah Mewah AM Hendropriyono Punya Kebun Binatang Pribadi, Sumber Kekayannya dari Mana?
Rumah Mewah AM Hendropriyono Punya Kebun Binatang Pribadi, Sumber Kekayannya dari Mana?
Rumah Mewah Andika Perkasa Jadi Sorotan, Ternyata Simpan Mobil Mewah Bisa Angkut 14 Penumpang
Rumah Mewah Andika Perkasa Jadi Sorotan, Ternyata Simpan Mobil Mewah Bisa Angkut 14 Penumpang
Mees Hilgers Berpotensi Tinggalkan Tim
Mees Hilgers Berpotensi Tinggalkan Tim
Kekayaan AM Hendropriyono Mertua Andika Perkasa, Hartanya Diwariskan ke Menantu
Kekayaan AM Hendropriyono Mertua Andika Perkasa, Hartanya Diwariskan ke Menantu
Hitung-hitungan Harga Rumah Mewah Andika Perkasa, Kalau Dibayar KPR Bisa Berapa Ribu Tahun?
Hitung-hitungan Harga Rumah Mewah Andika Perkasa, Kalau Dibayar KPR Bisa Berapa Ribu Tahun?

TERKINI