WNA Ini Isi Bensin Eceran di Warung Untuk Mini Cooper : Rent Car Menangis

Jum'at, 19 April 2024 | 10:57 WIB
WNA Ini Isi Bensin Eceran di Warung Untuk Mini Cooper : Rent Car Menangis
WNA di Bali isi bensin mobil mewah di warung kelontong [Tiktok @firdauzeus]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Sebuah video beredar di media sosial memperlihatkan aksi warga negara asing (WNA) dari India yang membuat warganet geram. Hal itu karena dua orang WNA tersebut mengendarai mobil sport namun beli bensin di warung pinggir jalan.

Ulah WNA ini diduga ada di Bali berdasarkan keterangan di caption yang diunggah oleh akun TikTok @firdauzeus. Menurutnya hal ini merupakan kebiasaan di daerah Canggu.

“hal biasa di canggu mobil sport beli bensin eceran. I call him rich bollywood#fypage #minicooper #bensineceran #canggulife,” tulisnya Kamis (18/4/2024).

Dua WNA tersebut terlihat mengendarai mobil sport warna kuning lalu berhenti di warung yang menjual bensin eceran. Terlihat pula warung itu layaknya warung kelontong karena juga menggantung kerupuk.

Baca Juga: Momen Pemain Persikabo 1973 Cetak Gol Bunuh Diri, Pemain Asing Lawan Sampai Heran

Ia lalu berhenti dan hendak membeli bensin. Sang penjual sempat menawarkan bensin yang mana yang hendak dibelinya. Penjual menawarkan Pertamax namun sang turis ingin yang regular yang diduga Pertalite atau bensin subsidi.

Setelah disebut bedanya, turis India tersebut tetap memilih bensin regular. Usai menanyakan berapa harga bensinnya, WNA tersebut pun membeli sebanyak Rp 70 Ribu.

Saat hendak mengisi bensin, pria yang mengaku dari India ini bahkan tak tahu cara membuka katup bensin di body mobil yang akhirnya dibantu oleh penjual di warung kelontong tersebut.

Warganet yang melihat ini pun geram, terlebih diduga mobil itu bukan miliknya dan bisa saja ia menyewa.

“kasian bgt ga sih yg yg nyewain mobil nya,” @ida***

Baca Juga: 5 Cara Jitu Buat Tautan Profil WhatsApp, Bagikan Nomor dengan Mudah

“Pertama dia nyewa, kedua plat i, ketiga ngisi eceran, apa ga nangis yang nyewain mobil,” ujar @jep***

“Mini c diisiin pertalite samping jalan anjer,” ujar @Man***

“njir 70 rebu diang , ngisi ayla aja jarumnya gak gerak itu,” ujar @Aqu***

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI