Suara.com - Di tahun 1997, band rock Rif mengeluarkan album debut bertajuk Radja. Salah satu lagu yang menjadi single andalan di album ini berjudul Radja.
Lagu rock progresif ini ternyata mampu mengangkat nama band Rif di kancah musik tanah air. Lagu ini terbukti merajai tangga lagu populer di era itu.
Ditilik dari liriknya, lagu Radja bercerita tentang keinginan seseorang menjadi Raja yang hidupnya penuh dengan kekayaan dan kenikmatan.
Baca Juga:
Restu Triandy atau dikenal dengan Andy Rif, mengaku lagu ini terinspirasi dari kisah nyata mengenai kehidupan seorang anak Presiden RI.
Andy bercerita pernah diundang ke pesta di Bali yang diselenggarakan salah satu anak Presiden ke-2 RI Suharto.
"Pernah diundang pesta ke Bali. Yang bikin pesta adalah anaknya Pak Harto," cerita Andy, vokalis Rif di Youtube Taulany TV.
Menurut Andy, pesta tersebut berlangsung megah, meriah hingga membuatnya takjub. Bagi Andy yang merupakan anak Bandung, pesta tersebut benar-benar luar biasa.
Baca Juga: Bantuan untuk Gaza Berhasil Dikirim via Udara Berkat Kolaborasi Prabowo dan Raja Abdullah II
Andy melihat bagaimana anak Presiden Suharto itu benar-benar seperti raja di pesta tersebut. Sang anak presiden kata Andy, memasang petasan di tengah kerumunan lalu disambut meriah ketika petasan meledak.