Suara.com - Polda Metro Jaya memastikan akan memutar balik rombongan sepeda motor yang ngotot melakukan kegiatan takbiran keliling. Tindakan ini diambil demi menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat.
Direktur Lalu Lintas (Dirlantas) Polda Metro Jaya, Kombes Latif Usman menyampaikan berdasar imbauan Kapolda Metro Jaya Irjen Karyoto masyarakat disarankan untuk melakukan takbiran di musala atau masjid sekitar tempat tinggalnya.
"Sekiranya masih bisa persuasif kita putar balikan atau kita edukasi," kata Latif di Polda Metro Jaya, Jakarta, Selasa (9/4/2024).
Di sisi lain, Latif juga meminta kepada personel di jajaran Polsek dan Polres untuk menjaga areanya masing-masing untuk menghalau masyarakat yang melaksanakan takbiran keliling.
Baca Juga: Mudik Lebaran Meriah, Pendapatan Jasa Bungkus Koper Bandara Ikut Semringah
"Sehingga tidak perlu sampai dengan dalam kota. Itu harapan kita," ujarnya.
Terkait pengamanan malam takbiran, Latif menyebut pihaknya telah menyiapkan 1.500 personel. Ribuan personel tersebut disebar di beberapa titik perbatasan Jakarta.
"Akan kita sebar ke seluruh Jakarta untuk mengantisipasi kegiatan malam takbir pada malam hari ini. Kita sudah membuat sosialisasi mengimbau dan MUI juga sudah menyosialisasikan untuk pelaksanaan takbir di laksanakan di musala ataupun mereka melaksanakan takbir ada di lingkungannya masing-masing," pungkasnya.